TELKOMGrup dan SEKAR

Telkom terus menumbuhkan Bisnis di Pasar IT Pemerintahan

(indotelko.com)- JAKARTA; Telkom terus menumbuhkan bisnis di segmen pemerintahan dengan menawarkan solusi2 TI unggulan. Dalam Info Memo Laporan Keuangan Telkom Kuartal I/2018 dinyatakan, operator pelat merah ini telah memberikan solusi TI bagi 940 institusi pemerintahan pusat, daerah, dan instansi.

 

Telkom memprediksi belanja TI sektor pemerintahan setiap tahun Rp 15 triliun. Di kuartal I/2014, dari segmen pemerintahan, Telkom menghasilkan pendapatan Rp1,416 triliun. Segmen ini berkontribusi r 24% dari total pendapatan Direktorat Enterprise dan Business Service kuartal I/2018; Rp5,9 trillion atau tumbuh 17,7% dibanding posisi sama (2017) Rp5,013 triliun.

 

Di segmen pemerintahan Telkom mengandalkan kekuatan dengan menawarkan jaringan yang kuat dan solusi platform Smart City Nusantara.  Modernisasi jaringan dilakukan Telkom dengan mengganti kabel tembaga jadi fiber optik. Terbaru mematikan perangkat MSAN di Lubuk Baja dan Batam Center untuk mewujudkan Batam Modern City dan selanjutnya jadi Smart Province.

 

Platform Smart City Nusantara terus mengedukasi calon pengguna melalui Living Lab Smart City Nusantara di Jakarta. Telkom memanfaatkan Living Lab ini memamerkan solusi bagi smart city untuk sebuah daerah. Pada 3/5/18, pejabat2 dari Pemkab Maluku Tengah melakukan kunjungan ke Living Lab Smart City Nusantara di Jakarta.

 

Sejumlah layanan dari platform Smart City Nusantara banyak diminati diantaranya Layanan Mangoesky untuk mendukung solusi intenet Desa, Smart PJU, SMS Blast, E-Kelurahan, E-Puskesmas, dan Solusi pendidikan. (ad; Bahan dari  :  https://www.indotelko.com/kanal?c=bid&it=telkom-ti-pemerintahan)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close