Selingan

Mengintip Suasana Masjid Istiqlal Yang Sedang Direnovasi

(finance.detik.com)-JAKARTA; Kemen-PUPR akan merenovasi Masjid Istiqlal. Masjid yang berdiri sejak 1978 ini dipugar 41 tahun setelah diresmikan. Presiden Sukarno menandai pembangunan masjid ini dengan peletakan batu pertama (24/8/1951).

 

Arsitek Masjid Istiqlal : Frederich Silaban, seorang Kristen Protestan. Lalu, apa saja yang akan direnovasi?

Ketua Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal (BPPMI), KH Asep Saepudin mengatakan ada 3 filosofi dalam renovasi kali ini. Mulai dari hubungan umat dengan Tuhan, hubungan umat dengan umat, dan hubungan masjid dengan lingkungan sekitar.

“Jadi renovasi ini, Hablum Minallah, dipoles main building tempat salatnya, lalu Hablum Minannas, kita mau bikin orang bisa rekreasi setelah atau sebelum salat, ada juga Hablum Minal Alamin hubungan masjid dengan alam dan lingkungan” ungkapnya saat berbincang bersama detikFinance di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, (16/5/2019).

Renovasi dibagi 3 tahap dimulai lantai dasar, ruang utama tempat ibadah dan plaza serta basement parkir. Tahap pertama yang dijalankan, pemugaran lantai dasar, mulai kantor, madrasah, tempat wudu, hingga batas suci pada pintu masuk. “Ini lagi dibongkar madrasah sama perpustakaan, nanti akan dipugar dibuat ulang ruangannya. Kini  udah di pagar2, dibongkar di-geser2” kata Asep.

 

Dari pantauan detikFinance, pengerjaan dimulai fokus pembongkaran ruangan madrasah di lantai dasar. Terlihat pekerja membongkar ruangan2 kelas madrasah dan ruang2 guru. Sejauh ini gak terlihat bahan2 material bangunan yang diletakkan di sekitar lokasi pemugaran. Para pekerja fokus membongkar ruangan madrasah dan memindahkan barang2 di ruangan itu.

Hal ini juga dibenarkan oleh Mohd Isa, Project Manajer Renovasi Masjid Istiqlal, dia menegaskan hingga saat ini pihaknya masih melakukan pembongkaran terlebih dahulu.

“Pertama kami bongkar lantai paling bawah karena ini madrasah fungsinya. Jadi ini pembongkaran, lalu ditata kembali usai pembongkarannya, kita bagusin tata listriknya, lampunya, sound system juga dan paling poles marmer-marmernya,” ungkap Isa yang juga ditemui detikFinance di Masjid Istiqlal.

Sejauh ini, pengerjaan proyek renovasi berfokus pada lantai dasar saja. Selain itu, pagar proyek juga sudah terpasang di sekitar lokasi yang akan direnovasi. (ara/ara; Herdi Alif Al Hikam; Bahan dari : https://finance.detik.com/infrastruktur/d-4551895/mengintip-suasana-masjid-istiqlal-yang-sedang-direnovasi)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close