P2Tel

Diabetes tak bisa disembuhkan?

Kebanyakan orang mengira diabetes itu penyakit seumur hidup dan tidak bisa disembuhkan. Ini menyesatkan. Gangguan fungsi pankreas itu permanen dan “irreversible”. Tetapi pengertian “sembuh” itu selama penderita mampu menjaga kadar gula darah tetap stabil dan normal dalam jangka waktu selamanya.

Secara medis diabetes memang tidak dapat disembuhkan, namun secara psikis diabetes bisa sembuh dalam pengertian selama penderita mampu menjaga agar kadar gulanya tetap terkendali dan stabil di level yang normal.

 

Masalahnya muncul ketika diabetesi melihat ketika kadar gulanya normal lantas ia berpikir sudah sembuh dan makan apa saja termasuk makanan yg memiliki indeks glikemik tinggi dan juga karbo hidrat sederhana seperti mie dan pasta, akibatnya terjadi hiperglikemia.
Seharusnya dengan pengelolaan gaya hidup (pola makan, pola olah raga, pola tidur dan penggunaan alat bantu) yang baik maka gula darah dapat dijaga tetap normal. Gula darah yang dijaga dalam batas normal membuat penderita diabetes tidak berbeda sama sekali dengan orang sehat, serta menjauhkan diabetisi (penderita diabetes) dari resiko komplikasi yang sering terjadi.

 

Kuncinya justru ada pada pengendalian diri agar para diabetasi masih bermanfaat disisa hidupnya. (Suhirto M)-FR

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version