P2Tel

Memperbanyak Bandara Pengepul

Solo-Menhub Budi Karya Sumadi mendorong maskapai2 semakin memperbanyak bandara2 pengumpul (hub) di Tanah Air. Hal itu disampaikan Budi untuk semakin meningkatkan daya saing serta agar bisa menampung semua penerbangan dari dan menuju Indonesia maupun antardaerah.

“Kita ini negara kepulauan sehingga hub2 harus dipecah makin banyak. Jakarta dan Denpasar saja tidak bisa menjangkau. Dengan makin banyak bandara hub, daya saing Indonesia lebih baik karena penerbangan tidak harus masuk ke Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara Ngurah Rai saja,” kata Budi saat meresmikan 5 penerbangan baru Maskapai Lion Air dari dan ke Solo serta penetapan Bandara Adi Soemarmo Solo sebagai bandara hub, Minggu (9/10/2016).

Budi menjelaskan bahwa secara alamiah bandara di Jakarta dan di Bali akan menjadi bandara hub. Padahal Solo yang memang berada di titik tengah yang memang layak dijadikan bandara hub sehingga banyak orang yang hendak ke Jawa tidak harus lebih dulu singgah di Jakarta atau Bali. Selain karena akan menghemat biaya juga karena Jakarta dan Bali sudah tidak mampu lagi menampung.

“Saya sangat mengapresiasi ide Lion Air menjadikan Solo sebagai hub. Setelah ini saya juga mendorong agar Bandara Kuala Namu di barat dan Bandara Manado di timur untuk dijadikan pintu keluar masuk penerbangan ke luar negeri, terutama untuk menyambut banyaknya pelancong dari Tiongkok yang semakin hari semakin banyak masuk ke Indonesia agar mereka merasa lebih nyaman karena tidak harus masuk ke Jakarta dan Bali terlebih dahulu,” lanjutnya.

Hari ini Lion Air mulai menambah 5 rute penerbangan langsung dari dan menuju Solo, yaitu Solo – Banjarmasin, Solo – Lombok, Solo – Palangkaraya, Solo – Makassar, Solo – Pontianak, dan mulai pekan depan akan ditambah lagi satu penerbangan dari dan menuju Solo – Denpasar.

Selain itu Solo juga ditetapkan sebagai salah satu bandara pengumpul (hub) bagi penerbangan Lion Air, menyusul Bandara Hasanuddin Makassar, Bandara Ngurah Rai Denpasar, Bandara Djuanda, Bandara Soekarno-Hatta Tangeran yang telah lebih dulu dijadikan bandara hub.

“Solo ini terbuka, strategis dan punya market bagus, slot ada, potensi pengembangan bagus, serta ada transaksi bisnis besar di sini. Semua faktor itu jadi pertimbangan dijadikan bandara hub. Juga memudahkan perjalanan karena makin banyak menghubungkan penerbangan terkoneksi ke daerah lain” ujar Presdir Lion Air Group, Edward Sirait. (mbr/dhn; http://news.detik.com/berita/d-3316683/menhub-budi-karya-kita-harus-perbanyak-bandara-pengumpul?_ga=1.235551109.527721154.1470658092)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version