Roseau-Dominika di Karibia, ada danau ajaib. Airnya mendidih. Tidak boleh nekat renang di situ. Dominika berada di Kep-Karibia. Kepulauan ini keindahan alamnya terkenal seperti laut dan danau. Juga ada bukit2 hijau cantik asri. Tapi, yang unik ada : Boiling Lake atau Danau Mendidih.
Boiling Lake terletak di Taman Nasional Morne Trois Pitons, 40 km dari ibukota Roseau, ini danau vulkanik. Boiling Lake terbentuk dari hasil letusan gunung api zaman dulu, yang disinyalir aliran magma yang kuat di dasar tanah.
Dilansir detikTravel dari berbagai sumber, Boiling Lake panjangnya 61 mt, lebar 76 mt, dalamnya 60 mt. Boiling Lake juga termasuk ke dalam ‘The World’s Weirdest Water Features’. Ini dikarenakan permukaan air di danaunya mendidih dan mengeluarkan asap yang tebal.
Faktanya, di Taman Nasional Morne Trois Pitons terdapat sumber mata air dan gunung2 berapi yang aktif. Termasuk Boiling Lake, yang suhunya 80-90°C. Saat ditemukan penjelajah Inggris yaitu Edmund Watt dan Henry Alfred Alford Nicholls pada tahun 1870, suhunya juga masih tetap sama dan stabil.
Saking panasnya, asap menggumpal di sekitar danau. Hawa panasnya terasa di dekat Boiling Lake. Maka turis dilarang menyentuh air danau. Meski mengerikan, pemandangan sekelilingnya indah dengan tebing2 di sekitarnya. Tidak heran jika tahun 1997, UNESCO menobatkan Taman Nasional Morne Trois Pitons termask Boiling Lake di dalamnya sebagai Situs Warisan Dunia.
Apabila ingin berkunjung ke sini, traveler dapat menjangkau dari Roseau, ibukota negara Dominika ke taman nasional yang berjarak 40 km. Namun untuk tiba di danaunya, harus trekking masuk ke dalam hutan selama 4 jam lebih lamanya.
Tidak perlu takut bila berkunjung kesini dengan aman, karena terdapat beberapa agen perjalanan yang dapat membantu dilengkapi dengan standar keamanan yang terjamin seperti Sweet Dominica, Discover Dominica, Avirtual Dominica hingga Khatts Tour. (rdy/fay; https://m.detik.com/travel/international-destination/3505098/jangan-berenang-di-danau-mengerikan-ini-airnya-mendidih)-FatchurR