Dari merdeka.com diinfformasikan bahwa demi bisa tidur tepat waktu dan nyenyak di malam ini, hindari konsumsilah kopi. Namun saat mencoba memejamkan mata, kita tetap tak bisa tidur. Bisa jadi hal itu bukan hanya terjadi karena minum kopi.
Konsumsi makanan atau minuman yang mengandung kafein tersembunyi juga bisa jadi sebab. Apa saja makanan atau minuman itu? Ini daftarnya dilansir dari thehealthsite.com.
Kacang Almond Kemasan
Kacang almond yang dikemas biasanya punya tambahan rasa. Umumnya ada rasa cokelat atau kopi sehingga mengandung kafein. 20 buah kacang almond bisa mengandung sekitar 24 gram kafein.
Minuman berenergi
Minuman berenergi yang bertujuan meningkatkan energi bisa mengandung kafein. Umumnya sekaleng minuman berenergi mengandung kafein 45-50 gram.
Obat penghilang rasa sakit
Obat2 penghilang rasa sakit menambahkan kafein di dalamnya. Sebab kafein berfungsi meningkatkan produksi dopamin yang menghambat kerja sinyal nyeri di otak.
Protein Bar
Sebatang protein bar mampu mengandung kafein. Itu sebabnya disarankan tidak ngemil protein bar di malam hari sebab bisa membuatmu tidak bisa tidur.
Minuman bersoda
Minuman bersoda juga bisa mengandung kafein 45 mg / kaleng. [feb Febrianti Diah Kusumaningrum]
Bahan dari : (https://www.merdeka.com/sehat/selain-kopi-5-makanan-ini-juga-mengandung-kafein-yang-bikin-kamu-sulit-tidur.html)-FatchurR