P2Tel

Emil terapkan Zona Kepatuhan ke Kabupaten-Kota tahun 2019

(republika.co.id/berita)-BANDUNG; Pemprov Jabar mendorong kabupaten/kota menggunakan sistem e-budgeting. Menurut Gubernur Jabar Ridwan Kamil, pihaknya memastikan sistem e-budgeting diterapkan mutlak di Pemprov dan 27 kabupaten/kota pada 2019.

 

Kamil mengatakan, pihaknya menekankan penerapan ini dalam rapat bersama jajaran Asisten 3 Bidang Administrasi Setda Jabar. “E-budgeting wajib dipakai 2019. Juga kota kabupaten lain” ujarnya yang akrab disapa Emil di Gedung Sate, Bandung, (6/12).

 

Pihaknya menugaskan inspektorat untuk memastikan zona kepatuhan organisasi perangkat daerah (OPD) Pemprov dan daerah terkait pelaporan keuangan. Kriterianya ada yang merah, kuning, hijau. “Mana daerah2 masih zona merah, kuning, hijau dan gabungan. Nilainya WTP dan tidak WTP, sakitnya gimana, bagus atau tidak,” katanya.

 

Penilaian zona juga terkait laporan kinerja pemda dan penilaian baku lain di daerah itu. Upaya ini, merupakan niatnya dalam 5 tahun mengangkat daerah dengan standar tinggi. “Bisa WTP semua (walau) hanya satu aspek,” katanya.

 

Emil akan menerapkan kriteria ketat karena berujung pada besaran bantuan keuangan yang diberikan pada daerah. “Yang zona hijau ada bonusnya, zona merah nanti banyak diskonnya. Bantuan keuangan ini mulai berlaku 2020,” katanya. (Rep: Arie Lukihardianti; Red: Andi Nur Aminah;  Bahan dari : https://www.republika.co.id/berita/nasional/pemprov-jabar/18/12/06/pjatyl384-emil-terapkan-zona-kepatuhan-ke-kabupaten-kota-di-2019)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version