P2Tel

Selain Atur Pola Makan Ada lagi Senjata atasi Diabetes

(kesehatan.kontan.co.id)-JAKARTA; Indonesia masuk 10 negara besar pada kasus diabetes (DM) terbanyak di dunia, berada di peringkat ke-6 hasil dari Kemkes. Bukan peringkat yang menggembirakan, tandanya diabetes jadi masalah kesehatan utama di Indonesia.

 

Menurut Global Health Data Exchange, status kesehatan Indonesia memasuki tahap transisi dari era penyakit menular ke penyakit tak menular. Penyakit jantung, DM dan penyakit ginjal kronis itu contoh tidak menular yang terbanyak menyebabkan mortalitas, morbiditas dan beban biaya di Indonesia.

 

Faktanya,DM memiliki kaitan erat dengan penyakit jantung, komplikasi utama dari DM itun komplikasi pada sistem kardiovaskular. Bagi penderita DM atau kelebihan zat gula dalam darah, pola dan jenis makan merupakan salah satu faktor penting.

 

Sebab, semakin banyak makanan mengandung zat tepung dan zat gula yang tinggi pada saat ini.

Banyaknya jenis makanan ini membuat seseorang kadang tidak menyadari mengonsumsi makanan tinggi gula. Alhasil, kadar gula darah meningkat yang dapat meningkatkan risiko diabetes.

 

Penyakit DM sering dianggap penyakit silent killer karena tidak langsung membunuh secara cepat seperti penyakit kanker. Namun efek buruknya bisa merusak tubuh perlahan.

 

Selain mengurangi makanan tinggi zat gula dan zat tepung serta mengatur pola makan ada satu lagi senjata alami untuk mengatasi diabetes

 

Menurut penelitian2 yang dikutip The Daily Sabah duo zat biotin dan kromium pikolinate mampu mengontrol kadar gula darah dan dapat jadi jalan keluar dari DM ini. Biotin itu vit-B yang larut dalam air atau yang biasa disebut vit-H. Biotin berfungsi membantu metabolisme protein, asam lemak, leusin, dan karbohidrat yang nantinya diubah jadi energi.

 

Selain hal2 itu, biotin berfungsi sebagai proses glukoneogenesis dalam pembentukan glukosa. Makanan yang mengandung biotin antara lain cokelat, wortel, stroberi, sayuran hijau, dan gandum. Kromium pikolinate itu zat alami yang berperan menjaga fungsi normal hormon insulin di proses metabolisme.

 

Jenis makanan yang mengandung kromium itu brokoli, kacang polong, kentang, apel, dan daging sapi. Meski bermanfaat, disarankan mengonsumsi kromium 200mcg per hari. Jika terlalu banyak mengonsumsi kromium, bisa menyebabkan sulit buang air kecil, mimisan, hingga insomnia. Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul Indonesia Jadi Peringkat ke-6 Dalam Kasus Penyakit DM.

 

(Bahan : https://kesehatan.kontan.co.id/news/selain-mengatur-pola-makan-ada-satu-lagi-senjata-alami-atasi-diabetes)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version