Kegiatan Senam di Antapani pada hari Jumat tanggal 4 Oktober 2019 diikuti 90 anggotanya. Ada yang istimewa pada kesempatan itu disaksikan oleh Ketua P2Tel Cabang Bandung Timur. dan menerahkan surat penunjukkan.
Ketua PC P2Tel Bd Timur, Bpk Sugino pada kesempatan itu sekaligus menyerahkan SK Pengurus Klub yang baru :
Ketua Senam Antapani yaitu Sdr Suryanto
Wakil ketua : Sdr. Joko S
Sekretaris : Sdr. Djoko BS
Bendahara : Sdr. Oom S
Logistik : Sdr. Kosmara.
Semoga dengan pengurus baru bisa meningkatkan kesehatan anggotanya. Aamii YRA. (Kiriman dari Joko Sari Ono KBS Bandung dan Haryanto-P2Tel Cabang Bandung Timur. (FR)
Tapi perlukah kita aktif bersenam pagi ? Ya iyalah, selain Cabang Bandung Timur (Klub Antapani dapat bonus Juara Wisata Sehat tanggal 28/9/19); Ada Lima manfaat senam yang saya cuplik dari sumber ini :
(suara.com)- Banyak hasil penelitian tentang OR teratur, termasuk senam pagi terbukti bermanfaat bagi tubuh, karena dapat melancarkan sistem peredaran darah, menghalau perkembangan virus penginfeksi penyakit, hingga menurunkan risiko terkena obesitas.
1-Menghambat proses penuaan
Jarang yang tahu salah satu manfaat senam pagi adalah untuk menghambat proses penuaan. Dengan melakukan gerakan senam, sistem peredaran darah akan berjalan dengan lancar.
Darah, mengangkut oksigen dan nutrisi yang dibutuhkan tiap jaringan tubuh. Jadi, jika peredarannya lancar, maka setiap anggota tubuh mendapat pasokan nutrisi esensial serta oksigen yang memadai. Hasilnya, Anda akan terlihat lebih bugar, segar, dan bergairah.
2-Meningkatkan kebugaran fisik
Dengan gerakan senam yang ritmis dan dinamis, Anda tidak langsung memompa produksi hormon adrenalin. Inilah yang membuat jantung berdetak lebih cepat sehingga Anda terhindar dari penyakit kardiovaskular. Dan banyaknya otot yang bekerja saat gerakan senam akan menurunkan risiko Anda mengalami cedera otot atau persendian.
3-Menyeimbangkan Osteoblast dan Osteoclast
Manfaat senam pagi lainnya untuk menyeimbangkan osteoblast dan osteoclast. Dua istilah ini mengacu pada sel yang ada pada tulang. Jika osteoclast itu sel yang berfungsi membentuk tulang dari tulang rawan dan jaringan ikat membran; maka, osteoblast itu sel yang berfungsi memecah matriks tulang yang mati dan menyerap kalsium yang tersisa di dalamnya untuk diubah menjadi tulang baru.
Banyak ahli berpendapat bahwa senam pagi dapat menyeimbangkan jumlah osteoblast dan osteoclast. Hasilnya, pembentukan tulang di dalam tubuh akan berjalan optimal sehingga Anda terhindar dari risiko osteoporosis serta penyakit tulang lainnya.
4-Membantu menurunkan berat badan
Bagi Anda yang berusaha menurunkan berat badan, maka senam pagi bisa jadi salah satu jenis olahraga ideal yang dapat dicoba.
Pilihlah jenis senam yang banyak melibatkan gerakan aktif dan cepat, seperti senam aerobik. Lincahnya gerakan pada senam aerobik membuat tubuh Anda lebih aktif dalam membakar kalori.
Apalagi jika senam dilakukan sebelum sarapan, maka tubuh yang belum mendapatkan pasokan kalori akan membakar lemak sebagai cadangan energinya.
5-Menciptakan perasaan bahagia
Layaknya jenis OR lain, senam pagi dapat merangsang otak Anda melepaskan hormon endorphin. Hormon ini dikenal sebagai hormon berfungsi memperbaiki mood, meningkatkan imunitas, mengurangi stres, serta meningkatkan daya ingat dan konsentrasi..
Bahan dari : https://www.suara.com/health/2018/04/03/075845/lima-manfaat-senam-pagi-bagi-kesehatan)-FatchurR