P2Tel

Telkom Raih 2 Penghargaan Golden World Award PRA 2019

(telkom.co.id-JAKARTA; 1/10/19); PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali menjadi pemenang di ajang penghargaan internasional IPRA Golden World Award (GWA) 2019 yang berlangsung di Yerevan, Armenia (27/9). Telkom berhasil meraih dua penghargaan yakni di kategori Crisis Management In House dan kategori Sponsorship In House dengan judul “Leverage Corporate Reputation Through Asian Games”.

 

Vice President Corporate Communication Telkom Arif Prabowo usai menerima penghargaan tersebut mengatakan, “Penghargaan ini menjadi salah satu pencapaian besar sekaligus pengakuan internasional bagi Telkom khususnya dalam aktivitas komunikasi. Ini juga menjadi kalibrasi kinerja bagi perusahaan dalam mengelola kampanye komunikasi dan bagaimana menjalankan komunikasi perusahaan di saat krisis.”

 

Golden World Award (GWA) itu ajang penghargaan  sejak tahun 1990 oleh International Public Relation Association (IPRA), organisasi global yang beranggota seluruh profesional PR di dunia. IPRA ini organisasi non profit yang telah diakui PBB melalui UNESCO.

 

Ajang GWA diikuti berbagai organisasi profesional yang melaksanakan kampanye komunikasi di masing-masing industrinya, seperti perusahaan komunikasi atau agency, korporasi, dan Pemerintah. Para peserta yang ikut ajang ini dinilai oleh Dewan Juri yang terdiri dari kalangan akademisi dan profesional di bidang komunikasi dari mancanegara.

 

Setidaknya ada 89 program komunikasi dianugerahi penghargaan ini, yang memberikan gambaran bagaimana peran komunikasi maupun public relations dalam mendukung perusahaan untuk bertransformasi dan berkembang serta meningkatkan reputasi perusahaan.

 

Penghargaan ini diperuntukkan ke seluruh karyawan TelkomGroup yang berdedikasi di saat penanganan krisis serta segenap karyawan yang telah menyediakan infrastruktur telekomunikasi kelas dunia di ajang internasional Asian Games 2018.

 

“Ini bukti kolaborasi yang baik seluruh insan TelkomGroup hingga mampu berprestasi di level global. Semoga penghargaan ini memotivasi bagi TelkomGroup terus meningkatkan kapasitas dan kualitas kinerjanya untuk jadi yang terbaik di masa yang akan datang,” tutup Arif. (Bahan dari  : https://www.telkom.co.id/servlet/tk/Indo/newsarticle/nr_055_2019_telkom_raih_2_penghargaan_golden_world_award_ipra_20.html)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version