P2Tel

12 Tempat Wisata Di Kabupaten Kolaka Layak Dikunjungi(3/3)

(festivaljalanjalan.com)- 9-Pulau Bintang

Lokasinya berada di Tolala, Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara. Untuk mengakses lokasi ini hanya bisa menggunakan jalur laut selama 30 menit dari Tolala.

 

Pesona tempat ini menjadi surga bagi para wisatawan yang hendak camping atau snorkeling. Selain menawarkan panoramanya yang indah mulai pasir putih bersih yang terjaga, keindahan dan keragaman biota alam bawa laut serta gugusan pulau-pulau kecil di sekitarnya, pulau ini juga memiliki beberapa villa dan kolam laut yang disediakan khusus untuk wisatawan.

 

10-Pulau Padamarang

Terletak di Desa Towau, Kecamatan Wundulako, Kolaka, Sultra. Pulau ini salah satu pulau terbesar di Kabupaten Kolaka yang terletak di sebelah timur Teluk Bone. Akses menuju lokasi dapat ditempuh melalui jalur laut dengan menyewa sebuah kapal Rp 500.000 (PP).

 

Pulau ini berpasir pantai berwarna putih dan lingkungan yang bersih. Di sekitar pantai terdapat tebing kokoh yang menjulang sekitar 300-650 MDPL. Di puncak tebing ditumbuhi beberapa macam jenis flora yang cantik serta pemandangan yang indah. Keindahan lautnya jadi surga untuk diving dan snorkeling.

 

11-Pantai Mandra

Berlokasi di Desa Lamokato, Kecamatan Kolaka, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara. Pantai Mandra merupakan ikon Tempat wisata di Kabupaten Kolaka. Nama Mandra sendiri diambil dari nama seorang artis yang terkenal pada tahun 1990.

 

Dulunya tempat ini merupakan kawasan hutan bakau yang kemudian diubah menjadi pantai saat pemerintah daerah melakukan perluasan wilayah. Terdapat fasilitas wisata terapi dan penginapan untuk wisatawan yang berasal dari luar daerah.

 

Pantai ini merupakan spot yang pas untuk menikmati keindahan kota Kolaka saat malam hari, menikmati kelezatan kuliner laut khasnya.

 

12-Air terjun Uluiwoi

Terletak di Desa Likuwalanapo, Kecamatan Uesi, Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara. Menuju lokasi ini perlu waktu selam 5 jam , dengan 3 jam menggunakan kendaraan dan 2 jam jalan kaki melintasi hutan.

 

Air terjun ini disebut hidden paradise karena lokasinya yang tersembunyi serta akses yang cukup sulit, namun semua akan terbayarkan saat anda sampai di lokasi. Terdapat puluhan anak air terjun dengan ketinggian 5 meter. Sedangkan air terjun utamanya memiliki ketinggian lebih dari 15 meter.

 

Itulah tadi beberapa tempat wisata di Kabupaten Kolaka yang sangat menarik untuk dikunjungi karena memiliki keindahan alam yang luar biasa. Sekian sedikit informasi yang dapat saya sampaikan semoga bermanfaat. Terimakasih.

 

 

Bahan dari : https://festivaljalanjalan.com/12-tempat-wisata-di-kabupaten-kolaka-yang-wajib-dikunjungi/)-FatchurR * Tamat……..

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version