Diklaim situs When On Earth sebagai salah satu masjid terindah di dunia, Masjid Kristal Terengganu memang memiliki keindahan yang berbeda.
Keseluruhan masjid ini dibangun dengan kaca dan baja, sehingga menampilkan ilusi bercahaya bak kristal saat tertimpa cahaya matahari.
Di malam hari, Masjid Kristal tampak seperti istana dongeng dari negeri 1001 malam berkat lampu warna-warni yang membuat tempat ibadah ini bermandi cahaya biru, kuning, hijau, dan merah muda.
Masjid Kristal terletak di kota pesisir Kuala Terengganu, negara bagian Terengganu. Bangunan masjid didirikan di kompleks Taman Tamadun Islam, tepatnya di atas pulau buatan yang disebut Wan Man. Di sebelahnya mengalir Sungai Terengganu yang bersih.
6-Jami Ul Alfar Sri Langka
Dilansir TimeOut, masjid merah dibangun dengan desain arsitektur Indi-Saracenic. Terlihat dari kubahnya yang berbentuk seperti buah delima.
Pembangunan masjid merupakan inisiatif komunitas muslim Pettah, menjadikan masjid merah sebagai salah satu tempat ibadah tertua di Kolombo.
Demikian masjid-masjid dengan bangunan bercat aneka warna paling indah di berbagai negara. Semoga berkesempatan mengunjungi salah satunya.
(mdk/tsr; Tantri Setyorini; Bahan dari : https://m.merdeka.com/gaya/6-masjid-warna-warni-paling-indah-di-berbagai-negara.html)-FatchurR * Tamat………