P2Tel

Mahfud MD Kita Punya Teknologi Kedokteran Yang Bisa Deteksi Virus Korona

(nasional.okezone.com)-NATUNA; Menko Polhukam Mahfud MD menegaskan Indonesia punya dokter-dokter profesional yang mampu mengobservasi dengan cepat terkait virus korona.

 

Maka itu, ia mengimbau seluruh masyarakat, khususnya warga Natuna di dekat lokasi observasi dan karantina WNI yang ditinggal di China, untuk tetap tenang.

 

“Indonesia punya kemampuan teknologi kedokteran yang mampu mendeteksi, melakukan observasi cepat (virus korona) yang memenuhi standar internasional. Jadi masyarakat mohon tenang ya,” ujar Mahfud di Kantor Bupati Natuna, Kamis 6/2/2020.

 

Di tempat yang sama, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto menjelaskan bahwa ratusan WNI dari China akan menjalani observasi selama 14 hari. Jika hasilnya dinyatakan sehat, mereka bisa kembali ke keluarga masing-masing.

 

“Itu sesuai ketentuan WHO dan dari sinilah mereka akan dikembalikan ke rumah masing-masing ke keluarganya, tetap didata, kan alamatnya ada,” ujar Terawan.

 

“Di situlah pentingnya, kita ingin menjaga semua WNI, khsususnya yang kembali dari Wuhan dalam kondisi sehat ini, termasuk trauma healing,” imbuhnya.

 

(han; Angkasa Yudhistira; Bahan dari : https://nasional.okezone.com/read/2020/02/07/337/2164617/mahfud-md-indonesia-punya-teknologi-kedokteran-yang-mampu-deteksi-virus-korona)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version