P2Tel

Pandemi Covid-19 Zoom Melonjak Lebih Dari 200 Juta

(beritasatu.com)-JAKARTA; Anda gak berani ikut acara yang disediakan Dapentel dan Yakes Telkom karena merasa tidak aman? Padahal banyak guna dapat kita ambil di  Acara Virtual in, misalnya : Senam Erobika, Yoga, Ceramah Kesehatan, Ceramah Agama dll. Faktanya pengguna Zoom terus meningkat

 

Pengguna aplikasi konferensi video Zoom melonjak drastis selama pandemi Covid-19 yang terjadi nyaris di seluruh dunia. Zoom mencatat lebih dari 200 juta pengguna pada bulan Maret dari sebelumnya hanya maksimum 10 juta pengguna.

 

Penggunaan Zoom dan komunikasi digital lain melonjak drastis karena perusahaan, sekolah, parpol serta organisasi dan individu lainnya harus bekerja di rumah (work from home) karena pandemi virus Covid-19

 

Menurut bos Zoom Eric Yuan, pengguna aplikasi Zoom pada akhir Desember tahun lalu hanya 10 juta. “Untuk membuat pertumbuhan (pengguna) dalam konteks yang tepat, pada akhir Desember-2019, angka maksimum pertemuan harian, versi gratis dan berbayar lewat Zoom sekitar 10 juta,” kata Eric,  (1/4/20).

 

Eric mengatakan bahwa penggunaan Zoom meroket selama beberapa pekan terakhir dengan lebih dari 90.000 sekolah di 20 negara menggunakan layanan konferensi video untuk melakukan kelas jarak jauh.

 

Lebih lanjut Eric meminta maaf karena masalah privasi dari aplikasi  Zoom yang menjadi sorotan publik.

“Kami sadar bahwa kami kurang berhasil memenuhi harapan masyarakat mengenai privasi serta keamanan. Karena hal itu, saya mohon maaf yang sedalam-dalamnya,” kata Eric.

 

Firma riset Apptopia memperkirakan pengguna aplikasi mobile Zoom di AS meningkat pesat hingga mencapai angka 4,84 juta. Nilai saham Zoom Video Communications Inc yang mulai melantai di bursa saham tahun-2019 $AS 36 ditutup di kisaran $AS 137 pada Rabu (1/4/2020).

 

(Yudo Dahono; YUD;  Bahan dari : Reuters  dan https://www.beritasatu.com/digital/616011-pandemi-virus-corona-pengguna-zoom-melonjak-lebih-dari-200-juta)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version