(wowkeren.com)- Jumlah kasus virus corona (COVID-19) di Karawang, Jabar mencapai 1.766 kasus per Selasa (10/11). 40 kasus positif COVID-19 di antaranya berasal dari klaster HUT komunitas tari.
Hal ini diungkapkan Sekda Karawang Acep Jamhuri dilansir Kompas.com, Selasa (10/11). Puluhan orang dilaporkan berkerumun dalam acara perayaan HUT tersebut. Salah satu orang yang positif COVID-19 lantas meniup lilin di kue yang disediakan, ia dikelilingi oleh peserta pesta.
“Droplet orang positif itu menyebar ke kue tart,” jelas Acep. “Kuenya dimakan peserta pesta dan mereka bernyanyi bersama. Itu yang membuat pesta ultah menjadi klaster.” Acep menyayangkan perayaan ulang tahun itu. Apalagi salah satu penyelenggaranya bekerja di salah satu Puskesmas di Karawang.
Dia menyatakan pihaknya akan melakukan evaluasi. Acep berharap agar Satgas COVID-19 tidak mudah memberi izin acara yang mengumpulkan banyak orang meski penyelenggara berjanji menerapkan protokol kesehatan.
Pemkab Karawang berencana menyewa hotel bagi pasien positif COVID-19. Pasalnya, pasien positif makin bertambah membuat ketersediaan ranjang pasien makin tipis. Acep telah berkomunikasi dengan Hotel Prime di Cikampek tentang rencana perawatan pasien positif COVID-19 itu. “Kalau tak ada pasien sembuh yang keluar. Khawatir pasien tak tertampung,” ujar Acep.
Pemkab Karawang juga menyiapkan ruangan di Balai Latihan Kerja Disnakertrans. “Kita juga siapkan 6 rumah isolasi di dekat RS khusus paru-paru,” pungkasnya. Di sisi lain, Kabupaten Karawang kembali berstatus zona merah (risiko tinggi COVID-19) berdasarkan data per 8/11/2020. Selain Karawang, wilayah Jabar yang masih zona merah adalah Kota dan Kabupaten Bekasi.
“Ini perlu, upaya bersama untuk bisa ditekan, karena 2 minggu terakhir Jabar sudah bisa menekan, dan hanya satu kabupaten/kota di dua minggu terakhir yaitu Kota Depok lalu bergeser. Satu minggu lalu Kota Bekasi,” ungkap Ketua Komite Kebijakan Penanganan COVID-19 Jabar Setiawan Wangsaatmaja Senin (9/11).
“Kini ada penambahan yaitu Kota, Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Karawang.”
(wk/bert; Bahan dari : https://wowkeren.com/berita/tampil/00338774.html)-FatchurR *