P2Tel

KJS Surabaya Raya melakukan Kunjungan Silaturahmi ke KJS Solo Raya

(Solo, 26 Juli 2022). Dalam rangka menjalin silaturahmi yang lebih erat antara Klub Jantung Sehat (KJS) P2Tel Surabaya Raya (gabungan KJS Surabaya Timur dan Barat) dengan KJS P2Tel Solo-1 dan Solo-2.

Rombongan KJS P2Tel Surabaya Raya melakukan kunjungan silaturahmi ke KJS P2Tel Solo, Selasa (26/7/2022).

KJS P2Tel Surabaya Raya dengan Komandan tim Moch Radjab Sri Saptono mengatakan, “Kami ingin lebih meningkatkan tali silaturahmi antara pengurus KJS P2Tel Surabaya Raya dengan pengurus KJS dan PC P2Tel Solo, “tegasnya.

“Saat ini kami beserta rombongan juga ingin survei lokasi untuk acara senam bersama antara KJS Surabara Raya, KJS Solo, KJS Yogyakarta dan KJS lain yang kemungkinan akan bergabung, “kata M Radjab.

“Sementara itu, estimasi peserta sekitar 300 orang dan waktu pelaksanaan 17-18 September 2022 di Hotel Syariah Lor Inn Sala, “tambah M Radjab Sri Saptono.

KPC P2Tel Solo Amin Nur Ahmadi didampingi pengurus lainnya dalam welcome speech mengucapkan, “Kami mengapresiasi yang mendalam juga terimakasih kepada Mas Radjab beserta rombongan sudah berkunjung ke Solo, sekalian bisa pulang kampung, “tutur Amin.

“Jajaran kami tentunya akan mendukung penuh sebatas kemampuan untuk suksesnya acara senam bersama KJS yang akan berpartisipasi, “tutup Amin.

Setelah acara diskusi santai namun penuh semangat, dalam suasana hangat di Ruang rapat Sekar Telkom Solo, acara berlanjut maksi di pak Bedjo Loji Wetan Solo. (Narasi/Editor Eko RS Humas P2Tel Solo melaporkan) – FR.

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version