P2Tel

P2TEL Tangsel Gelar HBH bertema “Hidup Sehat Jasmani dan Rohani”

(Kontributor : Suradi – Tangerang Selatan)-Merajut silaturahim dalam bingkai persaudaraan, kebersamaan dan saling peduli.

Setelah melalui proses dan  perjalanan panjang P2Tel Tangerang Selatan membentuk panitia Halal Bi Halal (HBH) 1445H-2024 dan pendekatan dengan WITEL Tangerang maka rangkaian acara Halal Bi Halal  keluarga besar P2TEL Tangerang Selatan disepakati dan diijinkan diselenggarakan di Gedung Grha Telkom Tangerang BSD City Lantai 7  pada Kamis, 25 April 2024. Adapun tema sentral yang diangkat adalah “Hidup Sehat Jasmani dan Rohani”.

Peserta ceria berlebaran bersama.  Pagi itu tepatnya Kamis, 25 April 2024 di aula Gedung Graha Telkom  Witel Tangerang tidak seperti biasanya karena hadir berkumpul bersama keluarga besar P2TEL Tangerang Selatan.  Sejak pk. 07.00 mulai berdatangan panitia berpakaian batik dan para peserta dengan berpakaian bebas dan rapi, wajah ceria dan saling sapa setelah sekian lama tak jumpa, kerinduan dan rasa kangen yang dirasakannya. Merekapun mengobati rasa kangen atau kerinduan tersebut dengan saling berbagi informasi dan pengalaman kondisi diri dan anggota keluarganya, aktivitas kesehariannya dan bahkan profesi dan usaha yang saat ini digelutinya.

Suasana semakin meriah ketika sebagai pembawa acara HBH ini  yang diperankan oleh  Suradi  dan Wursanto berduet mengajak para peserta untuk segera kumpul di ruang aula dengan backdrop khusus acara Halal Bi Halal keluarga P2TEL Tangerang Selatan dan memberikan spirit dengan semangat pagi dan yel-yel Telkom …. Jaya. P2Tel …. Sejahtera. Tangsel …. Rumah kita.

Dengan suasana persaudaraan, kebersamaan dan saling peduli  semakin menghangat dan para peserta mulai menyesuaikan posisinya dengan menempati tempat duduk kursi yang telah tersedia. Suasana kebersamaan semakin berasa karena para tamu undangan dan para peserta saling berbaur dalam suasana fun & happy alias sersan (serius tapi santai).

Pembawa acara menyapa peserta dengan pantun perdananya “Makan malam buahnya salak, makan pagi buahnya strowberi. Jawabnya salam masih belum kompak, kita ulangi sekali lagi”. Sehingga disambut dengan antusias oleh seluruh peserta dan direspon dengan ucapan cakep secara serentak.

Acara ini dihadiri oleh narasumber tausiyah Halal Bi Halal P2Tel Tangerang Selatan (Ustadz Dr. N. Hery Kustanto, MM),  para senior dan sesepuh P2Tel antara lain pak Triana Mulyatsa, pak Dodi Sudjani, pak Sri Herbowo, pak Agus Yekti Edi. Hadir juga KPC P2Tel Tangerang Selatan, KPC P2Tel Tangerang Kota, KBPC P2Tel Tangerang Selatan,  Perwakilan Yakes Jakarta-Banten, perwakilan P2Tel Tangerang Kota dan keluarga besar PMP P2Tel Tangerang Selatan.

Acara Halal Bi Halal dibuka dengan bacaan basmallah bersama-sama yang dipimpin langsung oleh pembawa acara. Selanjutnya menginjak agenda yang kedua para pesertapun diajak berdiri bersama agar lebih khidmat untuk menyanyikan Mars P2Tel secara bersama-sama yang dipandu oleh Lili Suharti.

Gayung bersambut saling menyambut. Memasuki agenda sambutan-sambutan diawali dengan laporan ketua panitia pelaksana yang disampaikan langsung oleh A. Makmur mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak/Ibu/Saudara-saudara sekalian pada acara yang penuh keberkahan ini. Kami sangat bersyukur dan berterima kasih karena acara ini dapat terselenggara dgn baik berkat kerja sama dan dukungan dari semua pihak, terutama GM Witel Tangerang yang telah memfasilitasi acara ini. Adapun Acara halal bihalal ini diadakan untuk mempererat tali silaturahmi antara kita semua, serta untuk saling memaafkan atas segala kesalahan dan kekhilafan yang mungkin terjadi di antara kita. Semoga dengan kegiatan ini, kita dapat membina hubungan yang lebih baik dan harmonis di masa depan. dengan rasa syukur dan ucapan terimakasih para tamu undangan dan para peserta yang hadir di acara ini.

 

Sebagai tuan rumah acara ini A. Yuri Gartina  selaku KPC P2Tel Tangerang Selatan memberikan welcome speech dengan menyapa dan ucapan terimakasih kepada narasumber, para senior, seluruh tamu undangan dan para peserta. Acara ini sebagai bagian dari pelayanan kepada PMP P2Tel Tangerang Selatan. Beberapa kegiatan sebelumnya yang bermuatan nilai spiritual adalah kegiatan Kajian Intensif Selasa Pagi (KISPA) sebanyak 5 Series mulai menjelang dan selama Ramadhan 1445H dan SafarI RAMadhan (SIRAM) sebanyak 4 putaran dari rumah ke rumah PMP P2Tel Tangerang Selatan.

Hadir dan memberikan sambutan Om Prio Sesanto selaku GM Witel Tangerang dengan rasa syukur dan berbahagia bisa bersilaturahim kembali dengan para senior dan sesepuh pensiunan Telkom. Ketika mendengar apalagi bergabung dalam acara pensiunan Telkom seperti acara HBH ini rasanya pingin menangis karena mertua Om Prio juga seorang pensiunan Telkom. Bagi Om Prio P2Tel adalah keluarga sendiri sehingga harta yang paling berharga adalah keluarga itu sendiri. Dalam kesempatan yang berharga ini juga menyampaikan ucapan Selamat Idul Fitri 1445H kepada P2Tel Tangerang Selatan. Selain itu sehubungan adanya rencana pemilihan ketua umum P2Tel berharap semoga terpilih ketua umum P2Tel yang baru yang lebih baik lagi membawa P2Tel yang sejahtera. Apresiasi kepada P2Tel Tangerang Selatan yang luar biasa tetap dan terus berkarya mewujudkan anggota yang sehat dan sejahtera.

Ibarat sayur tanpa garam kalau belum menyimak testimoni perwakilan peserta yang pada HBH kali ini akan  disampaikan oleh pak Triana Mulyatsa yang banyak dikenal memiliki multi talenta terutama dalam mengikuti kegiatan P2Tel Tangerang Selatan antara lain senam pagi, gowes, biker, bulutangkis, menyanyi dan talenta lainnya. Pak Triana sangat bersyukur berdomisili dalam wilayah operasional dan layanan P2Tel Tangerang Selatan. Selain itu mengapresiasi penyelenggaraan acara kebersamaan HBH ini dan kegiatan yang bermuatan olah raga, olah rasa, olah ruh dan olah pikir yang diwujudkan dalam  pelayanan yang diberikan pengurus cabang P2Tel Tangerang Selatan terkait dengan layanan kegiatan olahraga, layanan kesehatan dan kegiatan olah ruh serta kegiatan yang bermuatan sosial lainnya. Pesan yang disampaikan adalah mari kita bersama tetap dan  terus melayani anggota yang lebih baik dan lebih baik lagi.

Mana yang lebih penting, mana yang benar atau yang salah.  Menyeimbangkan hidup sehat jasmani dan rohani sebagai puncak acara HBH kali ini  disajikan oleh  nara sumber Ustadz Dr. N. Hery Kustanto, MM.  Materi tausiyah diawali dengan beberapa quiz atau pertanyaan dari narasumber kepada para peserta sehingga lebih interaktif tentang mana yang lebih penting : antara masuk syurga atau umur panjang, antara sehat atau taat, antara sehat jasmani atau sehat rohani. Pertanyaan terus berlanjut mana yang anda pilih sering lapar atau sering kenyang dan pernyataan  benar atau salah : Memberi itu menyehatkan, Shodaqoh mengobati penyakit, Meminta maaf lebih sulit daripada memberi maaf.

The power of giving, self controlling & forgiving. Untuk memberikan respon yang baik dan benar atas pertanyaan dan pernyataan benar atau salah maka diperkenalkan 3 kekuatan (The Power). Pertama,  the power of giving. Secara tekstual dalam sebuah hadits disebutkan “Bersihkan hartamu dengan zakat dan obatilah penyakitmu dengan shodaqoh”.  Selain itu sebuah studi neuroscience, ilmu yang mempelajari tentang otak, melakukan eksperimen kepada beberapa orang mengenai perilaku memberi. Dalam penetian ini menguji seseorang dengan pertanyaan “Jika kamu memiliki uang, apa yang akan kamu lakukan?” Sebagian orang ada yang menjawab dirinya ingin membagikannya dengan sesama, sebagian lain tidak. Terbukti, orang yang baru berniat memberikan uang yang dimilikinya kepada orang lain memiliki aktivitas otak yang lebih menunjukkan ke arah bahagia. Bahkan ada studi lain yang mengatakan bahwa aktivitas otak manusia ketika memberi sesuatu kepada orang lain, sama dengan aktivitas orang ketika memakan cokelat bermesraan dengan pasangan.

Kedua, the power of self controlling yang berbicara tentang pengendalian diri dan sebagai indikatornya adalah menahan amarah. Dalam sebuah hadits disebutkan “Jangan marah, maka bagimu syurga”. Ada sebuah buku yang berjudul don’t be angry menyebutkan minimal ada 11 mudharat marah : serangan jantung, penurunan fungsi jantung, stroke, sakit kepala, sakut maag, sulit tidur, kekebalan tubuh melemah, stress, gangguan kecemasan, depresi dan penuaan dini.

Ketiga, the power of forgiving. Dalam sebuah hadits dikatakan “Memaafkan adalah yang paling hak (benar) untuk dikerjakan. Allah telah meluaskan dada orang yang bertaqwa. Bibir orang bertaqwa mudah berkata : Aku berlapang dada. Aku memaafkanmu bahkan kusebut namamu dalam doa sendiri sebelum tidur.

Seusai tausiyah Halal Bi Halal maka acara dilanjutkan dengan doa bersama yang dipimpin langsung oleh Ustadz Dr. N. Hery Kustanto, MM.

Suradi selaku pembawa acara menyimpulkan pokok pikiran tausiyah HBH kali ini adalah :

Secara tekstual berdasarkan kitabullah dan sunnah Rasul serta buku yang relevan dengan topik bahasan. Secara kontekstual sebagian dari kita masih belum benar dalam menentukan mana yang lebih penting, mana yang benar atau mana yang salah.

Dalam tataran amaliyahnya perlu berpikir dan berperilaku paradoks contohnya ketika kita senang kemudian bersedekah itu hal biasa namun ketika kita sedang susah banyak bersedekah maka sungguh luar biasa.

Selain itu dalam tataran amaliyah ini diaktualisasikan dengan penerapan  3 the power yaitu  the power of giving, self controlling dan forgiving.

Setelah kesimpulan  dilanjutkan dengan  foto bersama  berlatar  backdrop Halal Bi Halal kemudian dilanjutkan saling beramah tamah dengan saling jabat tangan para hadirin sebagai perwujudan rasa persaudaraan, kebersamaan dan saling peduli yang semakin erat.

Di penghujung acara HBH  ini akhirnya disajikan pantun sebagai pesan moral oleh pembawa acara.

Setelah angka tiga adalah angka empat.

Semoga acara Halal Bi Halal kita, menebarkan manfaat.

Ada pesta ada hadiah hadiah dibuka isinya arloji.

Semoga kita diberikan nikmat usia panjang dan berkah, sehingga bisa berjumpa kembali.

(Kiriman Suradi-Tangerang Selatan)-FR *

Tulisan Lainnya :

Exit mobile version