(Demak 19 Oktober 2024)-PC Kudus Gelar Senam Bersama III KJS Se-Jateng Bagian Utara di Demak Green Graden (DeGeGa). Hadir GM Yakes Telkom Area IV dr Dian Ariani, Head Of Telkom Daerah Kudus Nora Ari Rahmawati, KPC Kudus Zaenal Abidin, Ketua Panitia Sismoyo dengan tema Kiat Meraih Usia Senja yang Tangguh Menjadi Lansia Sehat dan Bahagia.
Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para anggota KJS tentang pentingnya kesehatan jantung melalui aktivitas fisik. Dengan diikuti oleh 13 KJS yang berjumlah 624 anggota , senam ini dipandu oleh instruktur yang memotivasi peserta untuk berolahraga dengan semangat.
Selain berolahraga, acara ini juga menjadi wadah untuk meningkatkan silaturahmi antar anggota KJS dan berbagi informasi mengenai pola hidup sehat dan tips menjaga kesehatan jantung.
Peserta tampak senang dan antusias serta menikmati setiap sesi senam, yang diakhiri dengan penampilan senam kreativitas masings KJS diselingi pembagian souvenir dan doorprice yang sudah disiapkan panitia.
Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong lebih banyak anggota P2Tel untuk bergabung di masings KJS dan aktif bergerak melaksanakan senam demi kesehatan yang lebih baik. Salam Jantung Sehat dan Sehat Selalu.
Anda bisa mengikuti Video Youtubenya dengan mengklik dibawah ini :
(PC Kudus)-FR *