(Penulis : Suradi-P2TEL Tangsel)-Rumah Tidak Layak Huni Pensiunan Telkom.
Masih terdapat beberapa Pensiunan Telkom yang mempunyai rumah yang tidak layak huni. Bantuan Bedah Rumah untuk para Pensiunan Telkom dari Dapentel, Yakes Telkom, SEKAR dan CDC Telkom tidak bisa memenuhi untuk semua pengajuan dari para Pensiunan Tekom karena banyaknya permintaan.
Oleh karena itu ada sebersit harapan bersama untuk turut membantu meningkatkan kelayakan rumah tinggal para pensiunan Telkom baik dari segi kesehatan maupun dari segi kenyamanan untuk ditinggali.
Selain itu memberikan empati dari para pensiunan Telkom maupun pihak lainnya dalam rangka membantu dana untuk pelaksanaan program bedah rumah
Perjalanan dan perjuangan panjang.
P2TEL Tangerang Selatan di penghujung 2023 mendapatkan persetujuan usulan program bedah Rumah Tidak Layak Huni (RUTILAHU) dari BAZNAS UPZ Telkom setelah melalui perjalanan dan perjuangan panjang mulai pengajuan proposal kemudian dilakukan survey lokasi oleh Tim RUTILAHU UPZ Telkom Regional 2 Jakarta didampingi oleh Tim WITEL Tangerang dan P2TEL Tangerang Selatan di lokasi rumah Ibu Aminah Janda Hasim NIK 170213 yang beralamat di Jalan Swadaya RT 03/RW 03 kelurahan Rawa Mekar Jaya, Tangerang Selatan pada 24 November 2023 kemudian pada Rabu, 6 Desember 2023 dilakukan Peletakan Bata Pertama bedah Rumah Tidak Layak Huni (RUTILAHU) yang merupakan program perdana BAZNAS Telkom khususnya UPZ TReg 2.
Kali ini tepatnya Senin, 19 Februari 2024 dilakukan peresmian dan serah terima hasil program bedah RUTILAHU tersebut langsung di lokasi rumah yang menjadi objek program bedah RUTILAHU dengan sederhana, suasana persaudaraan kebersamaan dan saling peduli di sebuah area di depan rumah Ibu Aminah Jd. Hasim. Kebahagiaan seorang Ibu Aminah Jd. Hasim terlihat di raut wajahnya meski di usia lansia namun tetap semangat berusaha dan bertahan hidup dalam lingkungan yang penuh dengan kesederhanaan.
Kerja kolaboratif wujudkan rumah layak huni. Rangkaian pelaksanaan program bedah RUTILAHU ini hasil kerjasama dan kerja kolaboratif antara P2TEL Tangerang Selatan dengan UPZ BAZNAS Telkom, Telkom Regional 2 Jakarta, WITEL Tangerang, MTTG WITEL Tangerang dan para donatur baik secara personal maupun komunal atau kelembagaan antara lain Corcom Telkom. Pelaksanaan bedah RUTILAHU ini sebagai bukti bersama berkarya untuk mewujudkan anggota yang sehat dan sejahtera terutama bagi anggota yang lebih membutuhkan.
Tetap tegar terus berikhtiar. KPC P2TEL Tangerang Selatan A. Yuri Gartina mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih kepada para pihak yang telah mendukung dan membantu serta turut berkontribusi mulai dari mengusulkan program bedah rumah ini sejak sekitar 2 tahun yang lalu hingga akhirnya mendapat persetujuan oleh UPZ BAZNAS Telkom di penghujung 2023 kemudian dilanjutkan prosesi pekerjaan fisik hingga selesai pelaksanaan program bedah RUTILAHU ini. Dana terkumpul sampai dengan 16 Februari 2024 sebesar Rp 64.600.002,- (termasuk Rp. 25.000.000,- dari UPZ BAZNAS Telkom program RUTILAHU dan Rp 15.000.000,- dari Corcom) dan total pengeluaran sebesar Rp 63.452.500,- (belum termasuk bantuan barang interior rumah antara lain tempat tidur, lemari pakaian, meja kursi tamu, tempat jemuran, kipas angin dan lainnya) sehingga terdapat saldo sebesar Rp 1.147.502,- . Donasi berupa uang dan barang ini berasal dari program RUTILAHU UPZ BAZNAS Telkom, Corcom Telkom, Telkom Regional 2 Jakarta, WITEL Tangerang, MTTG WITEL Tangerang dan beberapa donatur secara personal baik internal P2TEL Tangerang Selatan maupun eksternal P2TEL Tangerang Selatan, pegawai Telkom yang masih aktif dan secara kelembagaan.
From before to after. Sementara itu, Suradi selaku Ketua panitia pelaksana bedah RUTILAHU P2TEL Tangerang Selatan menambahkan kondisi rumah ibu Aminah Jd. Hasim sebelum dan sesudah pelaksanaan program bedah RUTILAHU mulai pengerjaan bangunan pada 25 Desember 2023 sampai dengan selesai pada Kamis, 15 Februari 2024 (selama sekitar 7 pekan). Rangkaian kegiatan bedah RITILAHU ini meliputi pekerjaan mulai pekerjaan kamar mandi & toilet, dapur, kamar, ruang tamu, ruang makan, pintu kamar, ruang depan, teras rumah dan garasi dengan kondisi dari sebelumnya (before) dan kondisi sesudahnya (after) dengan performance achievement 100%. Sebagai upaya mendokumentasikan kegiatan ini maka dikemas dalam sebuah buku berjudul “Aksi Peduli dan Kontribusi Wujudkan Rumah Layak Huni,” lanjut Suradi.
Spirit Telkom berkah, jaya dan tetap ada. Dalam kesempatan ini Ketua UPZ BAZNAS Pusat Telkom Johni Purwantoro menyampaikan perkenalan dan histori perjalanan UPZ BAZNAS Telkom yang dimuai dengan BMM Telkom Jawa Barat kemudian 2021 merapat ke BAZNAS dan dilegalkan dengan SK untuk mengelola zakat secara nasional periode 2022-2027. Kondisi sebelumnya mempunyai muzaki sekitar 70 s.d. 100 orang saja namun saat ini memiliki sekitar 1.300 orang muzaki. Program yang sedang dijalankan saat ini mencakup bidang Kesehatan, ekonomi dengan kampung AKHLAK, kemanusiaan (RUTILAHU) seperti yang selesai dilaksanakan untuk rumah Aminah Jd. Hasil pada saat ini. Tata kelola UPZ memiliki 3 aman yaitu aman syari, aman regulasi dan aman NKRI. Spiritnya Telkom berkah, jaya dan tetap ada.
Dalam kesempatan yang berharga ini koordinator UPZ Treg 2 Jakarta A. Faisal menyapa para pensiunan Telkom sebagai pahlawan yang banyak menginspirasi dan berharap muncul kader generasi milenial yang melanjutkan jejak perjuangan Telkom yang terus tumbuh berkelanjutan. Merasa bersyukur ketika melihat wajah para pengurus P2Tel Tangerang Selatan yang awet muda karena keikhlasan bekerja dan melayani anggota. Meski dari besaran anggarannya belum nendang dibandingkan dengan program eksternal namun tetap semangat. Program bedah RUTILAHU ini merupakan salah satu program utama UPZ BAZNAS Telkom Pusat yang bermuatan sosial kemanusiaan. Mari kita tetap dan terus berjuang membantu yang lebih membutuhkan.
Spirit Message GM Witel Tangerang. Prio Sesanto selaku GM Witel Tangerang menyampaikan spirit message dengan semangat kegiatan bedah RUTILAHU ini difasilitasi dan dibantu distimulusi oleh ibu-ibu Forsikatel. Kegiatan ini merupakan kegiatan kolaborasi sebagai aktualisasi dari nilai-nilai Telkom sebagai bagian dari BUMN yaitu AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyak, Adaptif dan Kolobarosi). Kegiatan ini. Sebagai langkah kecil Forsikatel WITEL Tangerang turut berpartisipasi dan berkontribusi di acara ini dengan membanggikan beberapa paket berisi pakaian layak pakai. Semoga berkah yang ditunjukkan dengan meningkatkan ketaatan kepada Allah.
Di acara sebelumnya (peletakan bata pertama RUTILAHU) GM WITEL Tangerang juga menyampaikan 4 pesan moral dalam kesempatan yang berharga dan langka ini.
Pertama, Menjadi kebanggaan bagi Telkom Tangerang bisa bersilaturahim di acara sosial seperti ini dan berjanji akan menggunakan potensi yang ada untuk membantu yang lebih membutuhkan sehingga di setiap kehadiran kita menjadi lebih berarti, bermakna dan berkah.
Kedua, kesulitan saling bertemu yang dirasakan bisa terobati dengan adanya acara ini untuk saling bersilaturahim.
Ketiga, acara ini dan peran UPZ manjadi momentum introspeksi diri terutama dalam menyalurkan zakat yang saat ini dilakukan langsung secara personal yang seharusnya melalui amil zakat (UPZ) yang ditunjuk memenuhi kaidah penerimaan dan penyaluran zakat.
Keempat, Witel Tangerang berusaha bisa membantu terutama program sosial P2Tel.
Seusai menyampaikan spirit message maka GM WITEL Tangerang melakukan panandatangan pigura yang berisi foto dokumentasi kondisi setelah adanya program bedah RUTILAHU ini dan KPC P2TEL Tangerang Selatan menandatangani pigura berisi foto kondisi sebelumnya didampingi oleh Ketua UPZ BAZNAS Pusat dan para undangan lainnya.
Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan pita oleh GM WITEL Tangerang didampingi rombongan sekaligus serah terima dengan memasuki dan meninjau keadaan rumah ibu Aminah Jd. Hasim setelah pelaksanaan bedah RUTILAHU.
Dalam kesempatan meninjau kondisi rumah setelah bedah rumah juga ditayangkan short video kronologi program bedah RUTILAHU ini berdurasi 8 menit.
Masih suasana di dalam rumah ibu-ibu Forsikatel Tangerang juga menyampaikan bingkisan paket pakaian layak pake yang langsung diserahkan oleh Ibu Ida Prio selaku Ketua Forsikatel Tangerang dan diterima oleh Ibu Aminah Jd. Hasim.
Ungkapan isi hati, bersyukur tiada henti.
Kesempatan mengungkapkan isi hati dipersilahkan juga kepada ibu Aminan Jd. Hasim yang mengungkapkan rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada para pihak telah memberikan atensi, peduli dan kontribusi dalam acara bedah RUTILAHU ini.
Semakin haru ketika salah seorang menantu bu Aminah mengungkapkan isi hatinya ibarat habis gelap terbitlah terang kondisi rumahnya saat ini.
Dari 2 orang testimoni yaitu Ibu Ida Prio (Ketua Forsikatel) dan pak Agus Yekti Eddy selaku representatif donatur mengungkapkan rasa syukur, terharu dan bangga dengan kondisi rumah Ibu Aminah Jd. Hasim pada saat ini hasil bedah RUTILAHU sehingga lebih nyaman untuk beraktivitas dan lebih nyaman beribadah.
Merasa senang bisa turut peduli dan berkontribusi di rangkaian acara bedah RUTILAHU ini dan berharap semakin dapat dikembangkan program UPZ yang bermuatan sosial kemasyarakatan ke depan.
Penguatan keshalehan sosial yang berkelanjutan.
Kita berharap kegiatan yang bermuatan keshalehan sosial ini bisa terus berlanjut baik dengan program yang sama maupun program lainnya yang menyentuh lebih banyak lagi anggota P2TEL yang lebih membutuhkan.
Teriring doa semoga langkah-langkah kecil ini ada secercah cahaya menaburkan manfaat bagi saudara kita yang lebih membutuhkan dan bernilai ibadah untuk penguatan keshalehan spiritual dan keshalehan sosial.
Ada pesan moral berupa pantun : Bila tuan ke Yogyakarta, jangan lupa singgah ke stasiun Lempuyangan. Kita sungguh berbahagia, bisa membantu anggota P2TEL yang lebih membutuhkan
(Penulis : Suradi-P2TEL Tangsel)-FR
Keterangan Gambar :
1-Kolaboratif peresmian dan serah terima hasil bedah rumah tidak layak huni
2-Pengguntingan pita peresmian dan serah terima hasil bedah rumah
3-Foto from before to after
4-Karya buku : Aksi Peduli & Kontribusi Wujudkan Rumah Layak Huni