Iptek dan Lingk. Hidup

Ciri kecanduan Narkotika

Jakarta – Pada orang yang kecanduan narkotika, tingkat kekambuhannya memang bisa tinggi, meskipun orang tersebut telah menjalani tahap rehabilitasi. Seperti disampaikan Deputi Rehabilitasi BNN Diah Setia Utami, zat dalam narkotika itu akan meninggalkan jejak yang sulit dihilangkan di dalam otak.

 

“Kalau rehabilitasinya tidak dijalankan dengan tuntas atau karena pengaruh lingkungan, orang yang dikiranya sudah pulih bisa kembali lagi menggunakan narkotika. Sensasi kenikmatannya itu sulit dihilangkan di memori otak kita. Sedikit trigger saja bisa membuat dia kembali jadi pemakai,” kata Diah Setia Utami di kantor BNN di Jakarta, Rabu (7/1).

 

Dijelaskan Diah, ada dua ciri pengguna narkotika yang dikategorikan sebagai pecandu. Pertama, dosis obat-obatan yang digunakannya terus meningkat. “Dosis yang sedikit sudah tidak mempan lagi. Dia akan menambah terus dosisnya setiap hari, bahkan dengan jenis narkotika yang lebih tinggi,” terang dia.

Ciri kedua, timbulnya gejala sakau apabila dihentikan, contohnya pada pengguna heroin.

 

“Kalau sudah kecanduan heroin, untuk berhentinya memang sangat susah. Dia akan merasa kesakitan sampai teriak-teriak minta obat. Tidak hanya heroin, penggunaan narkotika jenis ampetamin tipe stimulan atau ATS juga bisa bikin kecanduan, walaupun tingkat keparahannya lebih rendah,” jelas Diah.

Berapa pun tingkat kecanduannya, menurut Diah setiap pengguna narkotika perlu menjalani tahap rehabilitasi, baik dengan rawat inap maupun rawat jalan.

 

“Bukan hanya rehabilitasi untuk penggunanya, penguatan keluarga juga perlu dilakukan. Karena keluarga itu sangat menentukan keberhasilan tahap rehabilitasi yang dijalankan untuk benar-benar bisa lepas dari narkotika,” tambahnya lagi. (Penulis: Herman/EPR; http://www.beritasatu.com/kesehatan/238825-ciri-orang-kecanduan-narkotika.html)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close