Hiking Dago-Maribaya PP Part2
Komunitas Pendaki Gunung “4T” kembali akan menyelenggarakan acara silaturahim melalui hiking adventure dengan rute dari Taman Hutan Raya (Tahura) Juanda menuju Maribaya, pergi pulang.
Pendakian yang ke-9 ini sengaja kami pilih yang agak ringan karena disamping kita sudah lama istirahat juga sekaligus napak tilas pendakian perdana “4T” pada 17 April 2012, tiga tahun lalu. Katakanlah ini Dago-Maribaya PP seri kedua.
Lama perjalanan akan ditempuh sekitar 1 jam 30 menit. Bentuk track seperti paving block, dengan sekitar tujuh tanjakan “lembut”, dan menjelang finish tersedia tanjakan agak terjal dan panjang. Suatu track perjalanan yang hijau, di kedua sisi dipenuhi pohon rindang, sehingga jalur ini adalah jalur kaya oksigen, cocok untuk kesehatan kita.
Adventure ini Insya Allah akan kita selenggarakan pada,
Hari dan tanggal : Sabtu, 15 Agustus 2015; (dirubah tgl 29/8/15)
Waktu : Berkumpul pada pukul 06.30 WIB ; Start pukul 07.00 tepat.
Tempat Berkumpul : Dalam Tahura Juanda, masuk melalui pintu II.
Akan kita usahakan mobil bisa diparkir di dalam Tahura, atau di samping Pintu II
Bekal yang dibawa masing-masing peserta :
Air minum untuk selama perjalanan
Camilan untuk di Maribaya
Lainnya sesuai kebutuhan personal
(peserta diharapkan sudah makan pagi di rumah masing-masing)
Tiket tanda masuk mobil Rp. 10.000 per mobil,
Tiket tanda masuk orang Rp. 11.000 per orang.
Peralatan :
Hiking shoes, bila belum ada bisa memakai sepatu olahraga asalkan ‘gambar’ tapaknya masih jelas
Pakaian bebas, disarankan warna ‘ngejreng ‘
Topi atau pelindung kepala.
Dan lainnya untuk keperluan personal.
Run down :
06.30 Berkumpul di Tahura
06.30 – 06.55 – Briefing dari Ketua “4T”
– Stretching,
– Check perlengkapan masing-masing
– Doa bersama
07.00 – 08.30 Perjalanan Tahura — Maribaya
08.30 – 09.30 Acara bebas di Maribaya.
09.30 – 11.00 Perjalanan kembali Maribaya – Tahura.
11.00 Selesai
Bagi yang berminat ikut silakan mendaftar di sini. Di grup ILP atau milis P2tel. Terlampir foto pendakian perdana “4T”. Terima kasih. Salam, (zar)-FR
Catatan : Sampai tgl 13/8/15 tercatat yang mendaftar ;
1. Bp.Mustadjab Admodihardjo
2. Zainal Arifin
3. Bp. Haji Mardjunas Syarif
4. Bp. Tjahjanto Darmosupeno
5. Ibu.Tjahjanto
6. Bp. Thomas Widjanarto
7. Ibu. Listiyatin Rizky.
8. Bp. Gatot
9. Bp. Adang Ridwan.