Berita duka-Bp H Suroto Hadisumarto Bc TT
Innalillahi wa innaillahi roji’un, semoga almarhum bp H Suroto Hadisumarto Bc TT diterima iman islam nya..diampuni khilafnya. Allahummagh firlahuu warhamhuu waafihii wa fu anhuu wa akrim nuzulaahuu. Allahumaj qubuurahuu roudhatan min riyaadhil jannah. Aamiin YRA.
Almarhum Ex KAWITEL Jawa Timur wafat pada jam 17.10 sore hari ini di Rumah Sakit Mitra Keluarga Waru Sby. Jenasah dimakamkan Besok Pagi dri rumah Almarhum Jln.Wiguna Tengah III Komplex Perumahan Wisma Gunung Anyar Sby. (SSA)-FR
Berikut ulasan dari Bp Sadhono Hadi: Pejuang itu telah pergi …..
Akhirnya pak Soeroto Hadisoemarno pulang, kembali menghadap Rabb, Sang Pencipta. Almarhum lahir di Wonosobo pada 2/9/1939 dan lulus Akademi Postel tahun 1964. Beliau pernah menjabat Kepala Wilayah Telekomunikasi Jatim. Jabatan terakhir di kepengurusan P2Tel : Ketua Wilayah P2Tel Jatim.
Jabatan Ketua Wilayah itu, saat ini sudah tidak ada, jadi sekarang PP P2Tel langsung ke Cabang2 yang jumlahnya lebih dari 100 di seluruh Indonesia.
Tujuh orang Ketua Wilayah P2Tel, saat 2007-2011, semuanya “korban” MP, mereka semua pensiun sebelum 2002 dan mereka lewat organisasinya gigih memperjuangkan keadilan MP. Mereka minta PP fokus dan hanya fokus ke perjuangan MP dan mengesampingkan apapun yang bukan perbaikan MP.
Akibat amanat Kepala2 Wilayah itu, membawa warna dan gaya kepengurusan P2Tel sedikit berbeda. Untuk perbaikan MP. apapun usaha yang legal dilakukan oleh organisasi, mulai perundingan dengan Direksi, Demo, RUPS, lewat DPP Golkar, PDI sampai perjuangan kesidang DPR, bahkan P2tel pernah juga mengeluhkan langsung ke Wapres, pak Jusuf Kalla.
Almarhum Pak Soeroto adalah salah satu tokoh yang berdiri paling depan pada perjuangan itu. Beliau konsisten gigih membawa konsep impassing, sampai akhir hayatnya. Dalam diskusi di grup WA, beliau masih tetap gigih dan sangat bersemangat bila membahas tentang MP. Sampai-sampai admin dari Grup mengingat kesehatan beliau, mengingatkan saya untuk tidak membawa topik MP ini ke grup WA.
Saat saya mengunjungi beliau beberapa bulan yang lalu, saran ketua Alumni Akademi Postel itu saya pegang teguh dan saya sama sekali tidak menyinggung masalah MP. Saat itu, bicaranya masih tegas dan agak lantang disela-sela sakitnya, bekas pendidikan taruna AAL masih membekas pada sikapnya.
Satu persatu Ketua Wilayah pejuang MP itu sudah meninggalkan kita, pak Simatupang dari Sumatera Utara, pak Zainal Abidin dari Sumatera Barat dan sore tadi, sahabat kita pak Soeroto akhirnya menyusul juga. Ketentuan Allah jua-lah yang menghentikan perjuangan beliau.
Selamat jalan pejuang, semoga engkau sekarang damai tenang di alam kubur yang lapang, terang dan penuh ampunan. Amal ibadah dan jasamu semoga diterima oleh-Nya dan menjadi bekal di hari perhitungan kelak. Aamiin YRA.
Catatan : Sedikit ralat dari teman seangkatan, Ralat alm pak Suroto HS belas taruna Atekad.
Waktu ujian tetulis di bandung sama2 saya dan masih pakai seragam Atekad. (Sadhono Hadi; dari grup WA-VN)-FR