Akibatnya bila malas berolah raga
Kompas.com-Rutin olahraga? Itu kebiasaan sehat. Tapi, jika Anda tiba2 malas olahraga? Tanpa disadari, berhenti OR membuat tubuh tidak sehat. Efeknya bisa dirasakan dalam beberapa minggu, atau bahkan hitungan hari. Ini dia akibatnya jika tiba-tiba malas olahraga, seperti dikutip dari Boldsky.com.
1. Lemak di perut
Hati-hati, lemak di perut datang lagi ketika Anda mulai berhenti olahraga. Hanya dalam satu atau dua minggu, celana mungkin akan terasa ketat. Ini karena jumlah kalori yang masuk ke tubuh berlebihan dan tidak dibakar dengan olahraga. Akibatnya terjadi penumpukan lemak secara perlahan.
2. Sering lelah
Jika biasanya tak masalah ketika naik-turun tangga, kali ini terasa sangat melelahkan. Ketika berhenti olahraga, kebugaran akan menurun. Anda akan sering merasa lelah tanpa alasan, bahkan setelah melakukan hal ringan sekalipun.
3. Kehilangan otot
OR turut membentuk kekuatan oto. Jika sebelumnya Anda rajin berlatih, tiba2 berhenti, maka kekuatan otot perlahan akan hilang. Khususnya saat berhenti olahraga dalam waktu yang lama. Misalnya, biasanya Anda latihan angkat beban. Ketika sudah berhenti angkat beban, kekuatan pun akan menurun.
4. Kaku
Tubuh pun akan menjadi kaku ketika berhenti olahraga. Bahkan, untuk membungkuk saja tubuh terasa berat. Apalagi jika Anda biasanya mengikuti yoga yang membuat tingkat fleksibilitas tubuh baik.
5. Insomnia
Pada beberapa orang, insomnia bisa terjadi setelah berhenti olahraga. Sebab, aktivitas fisik yang teratur dapat membuat tidur lebih mudah dan nyenyak.
6. Malas
Berhenti olahraga seolah menghentikan energi yang didapat tubuh. Akibatnya tubuh menjadi malas untuk bergerak sepanjang hari. Mulailah olahraga dengan intensitas ringan untuk mengembalikan energi Anda.
7. Stres
Stres akan mudah muncul jika Anda berhenti olahraga. Olahraga dikenal merangsang produksi endorfin yang membuat suasana hati lebih baik. (Dian Maharani; Bestari Kumala Dewi; Boldsky dan http://health.kompas.com/read/2016/08/19/213500823/Ini.Akibatnya.Jika.Tiba-tiba.Malas.Olahraga)-FatchurR