iGracias membuat Telkom University nakin digital
BANDUNG (IndoTelko) – Telkomsel bekerja sama dengan Telkom University menghadirkan iGRACIAS Mobile yaitu layanan digital berbasis aplikasi yang mempermudah akademisi Telkom University menjalankan aktivitas proses belajar mengajar se-hari2 di lingkungan kampus.
“Telkomsel yakin, kehadiran aplikasi iGRACIAS Mobile mendorong penetrasi layanan gaya hidup digital menyeluruh di kampus. Kami harap, Tel-U yang mayoritas penjurusannya mendalami bidang teknologi, memanfaatkan layanan aplikasi iGRACIASMobile ini sarana mempermudah dan digitalisasi aktivitas belajar mengajar di lingkungan kampus,” kata Direktur Sales Telkomsel Mas’ud Khamid (3/4).
Melalui aplikasi iGRACIAS Mobile ini, mahasiswa dapat memanfaatkan keunggulan2 fitur2 seperti mengatur jadwal konsultasi dengan Pembimbing/Dosen, dapat info akademik baru, mengatur jadwal kuliah dan melihat letak ruang kuliah. Aplikasi iGRACIAS Mobile ini dapat dinikmati akademisi Tel-U menggunakan perangkat smartphone mendownload langsung di Google Play Store dan App Store.
“Pemanfaatan layanan informasi kampus berbasis aplikasi ini diharapkan memperkuat sinergi Telkomsel dan Tel-U sebagai kesatuan Telkom Group. Layanan aplikasi ini memperluas pemanfaatannya perguruan tinggi lain. Karena fitur2-nya juga dikembangkan sesuai dengan karakter dan kebutuhan informasi aktivitas pendidikan di PT tersebut” tambah Mas’ud
Pada kesempatan sama di acara penyerahan aplikasi iGRACIAS Mobile oleh Telkomsel ke Tel-U, diselenggarakan kegiatan Kuliah Umum yang dihadiri 1000 mahasiswa dari berbagai jurusan, dengan menghadirkan pembicara Direktur Human Capital Management Telkomsel, Priyantono Rudito, yang mengangkat tema “Unlocking Your Best Potential From Within To Achieve True Success”.
Penguatan ekosistem gaya hidup digital di lingkungan kampus Tel-U didorong Telkomsel melalui pemanfaatan layanan digital money menggunakan layanan TCASH untuk transaksi pembauaran di lingkungan kantin kampus Telkom University.
Telkomsel juga menjamin pengalaman digital di lingkungan kampus Tel-U makin terjaga melalui dukungan jaringan broadband terdepan dengan kehadiran 10 BTS 4G LTE Telkomsel yang menjangkau seluruh kawasan kampus Telkom University dan sekitarnya.
“Telkomsel mendukung upaya Tel-U jadi salah satu kampus percontohan yang mampu mengkolaborasi pemanfaatan layanan teknologi berbasis aplikasi dengan program pendidikan sebagai wujud keseriusan menguatkan konsep ekosistem Smart City di kota Bandung,“ tutup Mas’ud. (ak; http://www.indotelko.com/kanal?c=bid&it=aplikasi-igracias-telkom-university)-FatchurR
BANDUNG (IndoTelko) – Telkomsel bekerja sama dengan Telkom University menghadirkan iGRACIAS Mobile yaitu layanan digital berbasis aplikasi yang mempermudah akademisi Telkom University menjalankan aktivitas proses belajar mengajar se-hari2 di lingkungan kampus.
“Telkomsel yakin, kehadiran aplikasi iGRACIAS Mobile mendorong penetrasi layanan gaya hidup digital menyeluruh di kampus. Kami harap, Tel-U yang mayoritas penjurusannya mendalami bidang teknologi, memanfaatkan layanan aplikasi iGRACIASMobile ini sarana mempermudah dan digitalisasi aktivitas belajar mengajar di lingkungan kampus,” kata Direktur Sales Telkomsel Mas’ud Khamid (3/4).
Melalui aplikasi iGRACIAS Mobile ini, mahasiswa dapat memanfaatkan keunggulan2 fitur2 seperti mengatur jadwal konsultasi dengan Pembimbing/Dosen, dapat info akademik baru, mengatur jadwal kuliah dan melihat letak ruang kuliah. Aplikasi iGRACIAS Mobile ini dapat dinikmati akademisi Tel-U menggunakan perangkat smartphone mendownload langsung di Google Play Store dan App Store.
“Pemanfaatan layanan informasi kampus berbasis aplikasi ini diharapkan memperkuat sinergi Telkomsel dan Tel-U sebagai kesatuan Telkom Group. Layanan aplikasi ini memperluas pemanfaatannya perguruan tinggi lain. Karena fitur2-nya juga dikembangkan sesuai dengan karakter dan kebutuhan informasi aktivitas pendidikan di PT tersebut” tambah Mas’ud
Pada kesempatan sama di acara penyerahan aplikasi iGRACIAS Mobile oleh Telkomsel ke Tel-U, diselenggarakan kegiatan Kuliah Umum yang dihadiri 1000 mahasiswa dari berbagai jurusan, dengan menghadirkan pembicara Direktur Human Capital Management Telkomsel, Priyantono Rudito, yang mengangkat tema “Unlocking Your Best Potential From Within To Achieve True Success”.
Penguatan ekosistem gaya hidup digital di lingkungan kampus Tel-U didorong Telkomsel melalui pemanfaatan layanan digital money menggunakan layanan TCASH untuk transaksi pembauaran di lingkungan kantin kampus Telkom University.
Telkomsel juga menjamin pengalaman digital di lingkungan kampus Tel-U makin terjaga melalui dukungan jaringan broadband terdepan dengan kehadiran 10 BTS 4G LTE Telkomsel yang menjangkau seluruh kawasan kampus Telkom University dan sekitarnya.
“Telkomsel mendukung upaya Tel-U jadi salah satu kampus percontohan yang mampu mengkolaborasi pemanfaatan layanan teknologi berbasis aplikasi dengan program pendidikan sebagai wujud keseriusan menguatkan konsep ekosistem Smart City di kota Bandung,“ tutup Mas’ud. (ak; http://www.indotelko.com/kanal?c=bid&it=aplikasi-igracias-telkom-university)-FatchurR