Kesehatan

Penyakit berbahaya yang bisa menyerang saat musim hujan

(merdeka.com)-Pertengahan Oktober 2018 mulai memasuki musim hujan. Beberapa wilayah Indonesia mulai turun hujan. Bahkan sebagian wilayah seperti Jakarta dan Bekasi sudah hujan deras.

 

Peralihan cuaca dari kemarau ke musim hujan sering menyebabkan munculnya penyakit2. Kondisi tubuh kadang drop dan akhirnya jatuh sakit. Berikut ini penyakit yang kerap menyerang saat musim hujan:

 

1-Jangan sepelekan flu

Saat musim hujan tiba, banyak orang terkena flu. Penyakit ini seperti sudah langganan menyerang ketika musim dingin tersebut. Penyakit ini disebabkan virus influenza tipe A, B, atau C.

Meski flu bersifat umum dan bisa sembuh dengan sendirinya, namun tetap saja harus diwaspadai. Sebab, beberapa orang dapat menderita komplikasi dari penyakit influenza seperti pneumonia.

 

2-Radang Tenggorokan

Radang tenggorokan sering terjadi saat cuaca dingin, dan hampir selalu disebabkan oleh infeksi viral. Ada bukti menunjukkan, perubahan suhu, seperti dari ruangan yang hangat pindah ke luar ruangan dingin bisa mengganggu tenggorokan.

 

3-Demam Tifoid atau Tipes

Salah satu penyakit yang kerap menyerang di saat musim hujan adalah tipes. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Salmonella typhi yang masuk ke saluran cerna melalui mulut, esophagus, lambung, usus kecil, dan usus besar. Penyakit ini menimbulkan demam yang tinggi.

 

4-Asma

Cuaca dingin pemicu utama simtom asma, seperti mengi dan napas pendek. Orang2 dengan asma harus ekstra hati2 saat cuaca dingin. Usahakan tetap di dalam ruangan ketika cuaca sedang sangat dingin dan berangin. Jika keluar, gunakan syal, tutupi hidung dan mulut. (Desi Aditia Ningrum; Bahan dari : https://www.merdeka.com/sehat/4-penyakit-berbahaya-yang-menyerang-orang-indonesia-saat-musim-hujan.html)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close