Info Daerah n Opini

Cabang Bandung Slt-Latihan Senam Untuk Lomba(14-10-2023)

Semangat Pagi Semoga Kita Semua Sehat Selalu. Aamiin. Pada hari Sabtu Tgl.14 Oktober 2023 Anggota KJS BLA Yg Akan Mengikuti Lomba Video Senam Telkom Dan Senam Kreasi Rungkad, dalam rangka HUT P2Tel.

Mereka Mengadakan Latihan Di Halaman STO Indihome Tegallega Dengan Pemandu Pak Agus Suryana

Alhamdulillah Latihan Berjalan Dengan Lancar Dan Ditutup Dengan Senam Poco-Poco. Senam yang disebutkan terakhir itu disiapkan untuk Tampil Di Acara SBBR yang rencananya akan diselenggarakan tanggal 25 November 2023.

Marilah kini kita untuk apa para PraLansia dan Lansia ikut senam ?

Saya yakin mereka peserta bukan Cuma melulu ingin mengejar hadiah. Karena jika semua berpikir seruma tentu akan stres, karena pemenangnya tidak banyak dan diperebutkan seluruh Cabang peserta

Tentu Anda sependapat dengan saya, bahwa para Pra dan Lansia berharap minimal dapat menggapai sehat dan bahagia, salah satunya dengan Olah Raga rutin dan atau ikut lomba yang gerakannya terukur untuk Lansia.

Lalu ada cara apalagi Sehat dan bahagia itu bisa kita realisir? Melansir dari  sehataqua.co.id, bahwa cara menjaga kesehatan bagi Lansia diantaranya :

1-Menjaga berat badan agar tetap ideal

2-Mengonsumsi makanan sehat

3-Tetap aktif bergerak, misalnya mereka ikut senam Offline di Lapangan Tegallega dan latihan senam untuk Lomba seperti dibahas di awal

4-Istirahat yang cukup

5-Menjaga ingatan agar tetap kuat

6-Menjalani hidup bahagia

7-Menjaga hubungan baik dengan orang lain

8-Rutin melakukan pemeriksaan Kesehatan. Marilah kita manfaatkan fasilitas dari Yakes Telkom. Tentu Anda telah tahu kan bahwa mencegah itu lebih baik dari mengobati?

Ada tambahan yang tidak kalah penting dari saya yaitu “Menambah ilmu”. Misalnya bagi peserta pensiunan Telkom (khususnya peserta Klub Senam binaan Yakes);

Kita selalu dihadapkan dengan Absensi online, Pelaporan Datul, penggunaan Aplikasi Dapen Telkom mobile, mungkin juga melaporkan Pajak PPH 21 dsb. Dengan semangat belajar gigih, Insya Allah Pikun tidak akan menghampiri kita

Salam sehat

(Djuhana; KJS BLA Tegallega Bd Slt; sumber : https://www.sehataqua.co.id/cara-menjaga-kesehatan-lansia/)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close