Info Daerah n Opini

Bhaksos Triwulan III-2024 P2Tel Solo bagikan Sembako Kpd Anggotanya

(Solo, 25 Juli 2024). Solo, 25 Juli 2024. Segenap Pengurus P2Tel Solo mulai Kamis (25/7/2024) hingga selesai melakukan Bhakti Sosial (Bhaksos) dengan membagikan sembako berwujud beras dan minyak goreng kepada anggota khususnya kategori prasejahtera.

“Dalam rangka Agenda Program Kerja di Triwulan-3 Tahun 2024, kami melakukan Bhaksos yang dikemas dengan jargon P2Tel Sehat, Berdaya dan Sejahtera, “ucap KPC P2Tel Solo Drs Amin Nur Ahmadi, MSi/Nik.610264.

Amin NA menambah, pembagian bingkisan sembako ini diberikan kepada sejumlah anggota melalui observasi Ketua Komsat masing masing, dan telah ditetapkan sebagai anggota prasejahtera, tambahnya.

Sementara itu Bhaksos Triwulan-3 Tahun 2024 ini diberikan mulai 25 Juli 2024 hingga selesai, diantaranya kepada :

1.Komsat Solo Utara = 37 paket.

2.Komsat Solo Selatan = 37 paket.

3.Komsat Solo Barat = 37 paket.

4.Komsat Solo Timur = 25 paket.

5.Komsat Klaten = 30 paket.

6.Komsat Boyolali = 15 paket.

7.Komsat Sukoharjo = 6 paket.

8.Komsat Wonogiri = 7 paket.

9.Komsat Sragen = 8 paket.

10.Komsat Karanganyar = 8 paket.

Total = 210 paket.

Terpisah Sekretaris PC P2Tel Solo Bin Muhadi, ST/Nik.601343 berharap bantuan senilai Rp.100K/paket berupa beras @5Kg dan minyak goreng @1Liter ini dapat membantu meringankan beban anggota P2Tel Solo terutama bagi anggota prasejahtera, tandasnya.

Sumber dana untuk Bhaksos selama ini bersumber dari donatur internal anggota P2Tel Solo.

“Kami mengimbau bagi anggota P2Tel Solo yang mempunyai rezeki finansial berkecukupan mari kita ulurkan bantuan membantu anggota yang membutuhkan, “pungkas Bin Muhadi.

P2Tel Solo Sehat, Berdaya, dan Sejahtera.

(Eko RS Solo mengabarkan)-FR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close