Islam

Wanita Agar Dirindukan Surga

(muslim.okezone.com)-ALLAH SWT menyediakan surga bagi hamba-Nya yang beriman dan taat kepada-Nya. Namun, ada wanita yang dirindukan surga bahkan dijamin masuk surga oleh Allah SWT. Meski ada hadist yang menyebutkan bahwa perempuanlah penghuni terbanyak di nereka.

 

Berikut hadist yang menyebutkan perempuan itu kebanyakan penghuni nereka, Rasulullah SAW bersabda: “Aku lihat ke dalam Surga, kebanyakan penduduknya adalah fuqara (orang fakir) dan aku lihat ke neraka, aku menyaksikan kebanyakan penduduknya wanita.” (HR. Bukhari, no. 3069 dan Muslim no.7114, dari Ibnu Abbas dan Imran serta selain keduanya).

 

Tapi ada yang dirindukan surga, walau kaum perempuan tidak bisa melakukan banyak hal seperti kaum laki-laki. Dikutip dari salah satu video Youtube channel Official iNews, penceramah Ustadzah Syifa Nurfadhilah menyatakan betapa menghargainya Islam kaum wanita, sehingga Rasulullah mengatakan jika perempuan ingin masuk surge, mencium bau surga dari dunia ada syaratnya.

 

1-Menjaga sholat 5 waktu

Wanita dirindukan surga bila menjalankan shalat 5 waktu, kecuali mereka uzur tertentu. Karena selain shalat 5 waktu itu kewajiban tiap muslim, sholat juga  pembeda antara umat muslim dengan nonmuslim. Ustadzah Syifa menegaskan jika sholat 5 waktu serta sholat sunah lain tidak tertinggal.

 

2-Berpuasa di bulan Ramadhan

Bulan Ramadhan merupakan ladang pahala bagi wanita yang menjalankan puasa, selain berpuasa wanita juga menyiapkan berbuka dan sahur untuk suami dan anak-anaknya.

 

3-Wanita yang menjaga kesuciannya

Dalam surat An-Nisa ayat 34 disebutkan :

…فَالصَّالِحَاتُ قَانِتَاتٌ حَافِظَاتٌ لِلْغَيْبِ بِمَا حَفِظَ اللَّهُ…

 

Artinya: “…Sebab itu maka wanita saleh, ialah yang taat kepada Allah lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, karena Allah telah memelihara (mereka)…” (Q.S An-nisa : 34).

 

Ustadzah Syifa menjelaskan, perempuan yang menjaga kesucian itu cirinya, sholehah. Sholehah bagi  wanita itu pertama qonitah artinya wanita yang taat. Kemudian yang kedua hafidzhoh lil ghoib yaitu menjaga kesuciannya dalam dirinya saat sedang ada atau tidak ada suaminya.

 

4-Taat pada suami

Syarat masuk surga yang sering dilupakan wanita, yaitu taat pada suami. Dia mengatakan, “Jadi apapun perintahnya kalau itu kebaikan dan menuju ridho Allah, lakukan. Tapi kalau perintahnya maksiat, jangan pernah dituruti,” ujarnya.  Itu 4 syarat bagi wanita agar dapat memasuki surganya Allah, sebagaimana sabda Rasulullah SAW :

 

“Jika wanita selalu menjaga shalat 5 waktu, berpuasa sebulan (Ramadhan), menjaga kemaluannya (dari perbuatan zina) dan taat suami, maka dikatakan pada wanita itu, ‘Masuklah ke surga melalui pintu manapun yang engkau suka’.” (HR. Ahmad). Ustadzah Syifa menyampaikan bahwa kaum wanita dapat berkaca kepada wanita sholihah yang ada dalam Alquran.

 

Dalam Alquran ada 27 wanita hebat dan dibagi jadi 2 masing-masing jumlahnya 14 dan 13. Ke 14 wanita itu para wanita yang berperan penting dalam kehidupan para Nabi, seperti para istri Nabi. Dan 13 wanita lainnya yang menjadi sebab turunnya ayat Alquran, seperti Siti Maryam, Siti Khadijah, Fatimah, dan Asiyah.

 

Itu lah wanita yang dapat dijadikan contoh dan empat syarat sebelumnya dapat dijadikan acuan agar kita bisa menjadi ahli surganya Allah Subhanahu wa Ta’ala.

 

(sal; Eka Putri Wahyuni;  Bahan  dari :  https://muslim.okezone.com/read/2020/08/26/616/2267650/4-syarat-wanita-agar-dirindukan-surga?page=1)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close