Kesehatan

Brokoli dan leukemia

Anda mungkin tak mengira obat untuk melawan leukemia bisa ada di atas piring Anda. Sebuah penelitian dari Baylor College of Medicine menunjukkan bahwa senyawa yang ditemukan dalam brokoli mampu membunuh sel leukemia di laboratorium. Senyawa bernama sulforaphane tersebut diketahui mampu membunuh sel kanker, namun tidak mempengaruhi sel sehat dalam tubuh.

 

Leukemia lymphoblastic akut biasanya ditemukan di anak-anak dan bisa bisa disembuhkan dengan kemungkinan 80 persen. Meski begitu penemuan ini penting karena beberapa anak kadang tidak terpengaruh oleh perawatan kanker. Untuk itu peneliti membutuhkan alternatif perawatan lainnya.

 

Meski senyawa tersebut mampu membunuh sel kanker di laboratorium, peneliti masih harus mencari tahu dosis yang digunakan. Karena dosis yang digunakan dalam percobaan laboratorium tentu tak sama dengan yang terkandung dalam sebuah brokoli.

 

“Mengonsumsi sayuran seperti brokoli memang bagus, namun mungkin efeknya tak akan sama dengan yang kami lihat di laboratorium,” jelas Dr Daniel Lacorazza, asisten profesor di Baylor, seperti dilansir oleh Huffington Post (17/12).

Penelitian sebelumnya yang diterbitkan dalam jurnal Clinical Cancer Research juga menunjukkan bahwa sulforaphane mampu membunuh sel batang kanker payudara. (Djoko Budi Santoso; bahan dari kun; http://www.merdeka.com/sehat/senyawa-dalam-brokoli-bisa-lumpuhkan-leukemia.html )-FR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close