Selingan

Siswa yang lebih lihai

Ada sebuah SMP yang terkenal siswanya termalas belajar. Seorang guru baru yg sdh mendengar informasi tentang kondisi tsb ingin mengetes kemampuan murid tentang beberapa macam pengetahuan. Guru:”Otong, coba jelaskan apa yang terkenal dihasilkan negara Kuwait?”
Otong: “Begini bu, orang tua saya bilang bahwa kita tidak perlu melihat penghasilan orang lain , kita cukup berusaha utk mencari penghasilan sendiri, kalau kita selalu ingin tau penghasilan orang itu namanya orang iri.”
Guru:” Oyoh, coba terangkan perjuangan Diponegoro dan tahun berapa diasingkan ke Makassar?”
Oyoh:”Begini bu, kata kakek saya kita tidak usah mengenang kepahitan masa lalu, kita harus jalan kedepan, karena mengenang masa lalu akan menimbulkan rasa dendam”.
(guru jadi merasa jengkel)
Guru:”Doyok, Binatang kera itu termasuk binatang menyusui apa tidak?”
Doyok:” Kera itu dimana-mana sama bu, ada di Sumatera, ada di Jawa, jadi kalau kera di Sumatera menyusui maka kera yang di Jawa juga menyusui, tapi kalau kera yang di Sumatera tidak menyusui maka kera yang di Jawa juga tidak menyusui.”
Guru:”Udin, berapa jumlahnya 46 + 67 , jawab luar kepala.”
Udin:” Itu mudah bu, sedang yang milyard-milyard saja saya tau misalnya 2 milyard
ditambah 3 milyard = 5 milyard. Yang ibu tanyakan belum sampai jutaan.

Guru semakin jengkel lalu meninggalkan ruangan. (Santos Katjacaribu; sumber dari komunitas FB-ILP)-FR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close