Selingan

Gol ke-100 di Piala Dunia-2018

(goal.com/id)-Piala Dunia (PD) 2018 sudah tembus lebih dari 100 gol dan gol ke-100 diciptakan sang megabintang Argentina. Keberhasilan Argentina lolos dari lubang jarum saat lawan Nigeria di partai pamungkas Grup D, (27/6), diwarnai gol milestone PD-2018.

 

Tak kalah dramatis dari gol penentu Marcos Rojo itu gol pembuka laga dicetak superstar Argentina Lionel Messi di menit ke-14. Menerima umpan lambung dari Ever Banega, Messi mengontrol bola sempurna dengan pahanya sebelum menjebol gawang Nigeria pakai kaki kanan. Selain jadi gol perdana Messi di Rusia, gol itu tercatat ke-100 yang tercipta di sepanjang perhelatan PD-2018.

 

Gol itu sempat disamakan penalti Victor Moses, sebelum akhirnya gol telat Rojo menyudahi perlawanan wakil Afrika itu dengan skor tipis 2-1 dan Argentina lolos dari grup neraka. Gol ke-100 Messi jadi bukti PD-2018 mampu menyajikan banyak gol. Hingga kini, dari 40 partai yang digelar di Rusia 2018, tercipta 105 gol. Itu artinya, rata2 ada 2,63 gol yang tercipta tiap pertandingan.

 

Angka itu tinggi, hampir menyamai rataan gol per partai di PiD-2014 (2,67) sebagai PD berformat 32 tim terproduktif. Messi mengakhiri 662 menit tanpa gol di PD. Menariknya, gol terakhir Messi terjadi saat lawan Nigeria di fase grup PD-2014. Kala itu Rojo jadi pahlawan La Albiceleste, mencetak gol penentu kemenangan 3-2 atas Tim Elang Super. Sebuah kemenangan beraroma deja vu.

 

Penyerang Barcelona itu jadi pemain Argentina ke-3 pencetak gol di tiga edisi PD-(2006, 2014, 2018), mengikuti jejak Diego Maradona (1982, 1986, 1994) dan Gabriel Batistuta (1994, 1998, 2002).

 

Akhirnya, yang lebih penting kelolosan Messi dkk. ke babak 16 besar dan Prancis sudah menanti. Mampukah romansa Messi dan Argentina terus berlanjut? (Sandy Mariatna; Bahan dari :    http://www.goal.com/id/berita/fakta-piala-dunia-2018-gol-ke-100-persembahan-lionel-messi/v173ku6bfkn81pk6epohp8f7l)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close