Telkom sulap PematangSiantar jadi Modern Broadband city
(indotelko.com)-JAKARTA; Telkom berhasil memodernisasi infrastruktur telekomunikasi untuk menjadikan Pematangsiantar sebagai Modern Broadband City.
Dirut Telkom Alex J Sinaga mengatakan keberhasilan modernisasi infrastruktur telekomunikasi 100% fiber optik di Pematangsiantar, sehingga menjadikan Pematangsiantar Modern Broadband City ke-35 dari 82 kota yang sudah jadi Modern Broadband City di Indonesia. “Di Sumatera, Pematangsiantar ini kota ke-5 Modern Broadband City,” katanya dalam keterangan.
Modernisasi infrastruktur serta migrasi pelanggan di Pematangsiantar dilaksanakan 2014 hingga Mei 2018 melalui penggantian kabel tembaga jadi fiber optic. Infrastruktur telekomunikasi berbasis fiber optic di Pematangsiantar berkapasitas 16.864 pelanggan.
Untuk kualitas layanan terbaik, infrastruktur ini didukung 76 Base Transceiver Station (BTS) dan 607 access point Wifi. Kabel serat optik di wilayah Sumatera Utara panjangnya 3.025 km. Dia menegaskan, di era digital ini, modernisasi infrastruktur 100% fiber optik di wilayah2 Indonesia, khususnya di Pematangsiantar, diharapkan menjawab kebutuhan masyarakat pada layanan broadband berkualitas.
“Telkom berkomitmen terus membangun masyarakat digital dan mendukung kemajuan ekonomi digital nasional melalui penyediaan infrastruktur dan konektivitas merata, di wilayah perkotaan, dan di wilayah terdepan, terluar, dan tertinggal. Ini upaya mengakselerasi kemajuan ekonomi digital, sejalan cita2 pemerintah menjadikan Indonesia sebagai kekuatan ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara”.
Infrastruktur 100% fiber optik, turut mendukung Pemkot Pematangsiantar untuk mengantarkan Pematangsiantar menjadi Smart City paling tidak pada 2021. (ad; Bahan dari : https://www.indotelko.com/kanal?c=bid&it=telkom-pematangsiantar-modern-broadband)-FatchurR *