TELKOMGrup dan SEKAR
Kakandatel Manokwari Membagikan Sembako Kepada Para PMP
Alhamdulillah , Puji Tuhan, Hari Selasa tgl 12/05/2020, Kakandatel Manokwari-Papua Barat, Bapak Rifai Abdulah M, telah membagikan sembako Kepada para PMP sebagai tali Persaudaraan terhadap para pensiunan Telkom dilingkungan Kandatel Manokwari.
Sebanyak 51 PMP yang menerima, untuk meringankan beban para PMP dalam situasi / dampak Covid-19. Bpk Kakandatel menyerahkan secara simbolis kepada kami pengurus dan selnjutnya dapat kami antarkan kerumah PMP masing².
Saya Nataniel Tse mewakili pengurus dan seluruh PMP di Manokwari mengucapkan terimakasih kepada Bp kakandatel Manokwari anyg peduli dengan para PMP di Manokwari, Tuhan memberkati bapak dalam tugas dan dalam keluarga. Selamat menjalankan ibadah puasa
(Nataniel Tse)-FatchurR *