Goa Agung Garunggang Wisata Alam Unik
(travel.okezone.com)-DI BOGOR; banyak tempat wisata alam menarik, misalnya Goa Agung Garunggang. Berlokasi di Karang Tengah, Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Bogor, Jabar, gua ini Wisata Alam anti mainstrem.
Bentuk mulut goa yang vertikal jadi daya tarik Goa Agung Garunggang. Untuk masuk pengunjung harus menggunakan tangga yang telah disediakan. Ada empat gua di lokasi ini, namun hanya satu yang dijadikan tempat wisata karena hanya itu yang dapat ditelusuri dan harus didampingi oleh guide.
Goa Agung Garunggang kecil dan tersembunyi. Untuk mengaksesnya menguras tenaga karena harus treking sejam. Jadi bisa datang bersepeda motor atau mobil, tapi batasnya sampai tempat parkir. Untuk ke gua harus jalan kaki hingga 3 Km.Tapi sepanjang perjalanan bisa menikmati pemandangan hutan.
Goa Agung Garunggang sangat eksotis dan instagramable. Goa ini merupakan geopark yang unik. Hamparan bebatuannya enak dipandang, bisa membawa para pengunjung berada di kehidupan masa lampau.
Di dalam goa, wisatawan disuguhi stalaktit dan stalagmit nan eksotis dan gemericik air yang menambah ketenangan. Ada pula kolam alami, air terjun mini, labirin mini, dan bebatuan yang bentuknya bervariasi. Salah satunya adalah batu gantung, yang menjadi tempat favorit bagi para pengunjung untuk berfoto.
(sal; Mila Widya Ningrum; Bahan dari : https://travel.okezone.com/read/2021/05/09/408/2407912/goa-agung-garunggang-destinasi-wisata-alam-unik-dekat-jakarta)-FatchurR *