Info Daerah n Opini

P2Tel Solo Menggelar Beragam Kegiatan untuk Menyemarakkan Peringatan HUT P2Tel ke-42 Th 2022

Untuk menyemarakkan peringatan ulang tahun ke-42 P2Tel tahun 2022 pada tanggal 25 November 2022 dengan tagline ‘Tetap Berkarya untuk Kesejahteraan Anggota’ sebuah angan angan sekaligus harapan bagi anggota untuk bertahan hidup.

Perayaan syukuran 42 Tahun P2Tel di basement Telkom Witel Solo pada Sabtu pagi (26/11/2022) dihadiri GM Witel Solo, Ketua Sekar DPD Solo, Ketua PC P2Tel Solo, Ketua BP P2Tel Solo, para pini sepuh P2Tel Solo dan anggota P2Tel Solo.

Dalam sambutannya, GM Witel Solo yang diwakili Manager HR Support Dwi Happy mengajak seluruh insan P2Tel Solo untuk mensyukuri usia P2Tel yang sudah menginjak 42 tahun beserta dengan pencapaian yang telah diraih hingga saat ini, tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPD Sekar Telkom Solo Satriananda menyampaikan selamat ulang tahun P2Tel ke-42, ia juga berpesan kepada anggota P2Tel Solo untuk menjadikan momen ulang tahun ini sebagai momentum untuk berkontemplasi terhadap apa saja yang sudah diberikan serta tugas dan target yang harus diraih ke depannya, ungkapnya.

KPC Solo Amin Nur Ahmadi dalam sambutannya menyampaikan potret diri sejak tahun 2019 hingga tahun 2022 P2Tel Solo mampu berkiprah ditingkat nasional dibuktikan dengan berbagai apresiasi dari PP P2Tel atas kemampuan P2Tel Solo menyabet berbagai juara di kelasnya.

“Kami meyakini bahwa pada tahun tahun yang akan datang P2Tel Solo masih memberikan peluang untuk melakukan perubahan pelayanan kepada anggotanya.

Oleh karena itu, mari kita saling bahu membahu menjadikan peluang ini  sebagai tulang punggung untuk meraih prestasi, “tandas Amin.

Rangkaian kegiatan ‘Tetap Berkarya untuk Kesejahteraan Anggota’ Sabtu pagi mulai pukul 06:00 WIB hingga pukul 10:00 WIB terdiri dari berbagai aktivitas, di antaranya :

  • Fun Walk.
  • Fun Game.
  • Perpormansi STD (Sor Tower Dance).
  • Potong Tumpeng.
  • Hiburan STMJ (Sor Tower Music Joss) Band.
  • Pembagian 200 doorprize termasuk hadiah utama.

Sebagai penutup, “Terima kasih atas kontribusi seluruh panitia semarak HUT ke-42 tahun 2022 beserta para anggota yang setia mendukung acara hingga saat ini.

Mari kita kerja keras dan kerja cerdas untuk memberikan manfaat sebesar besarnya bagi anggota P2Tel Solo, “tutup Yanto Supriyanto.

(Eko RS Humas P2Tel Solo mengabarkan) – FR

*** Berikut berita dalam gambar dan Videonya. Anda bisa meng KLIK nya

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close