Info Daerah n Opini

P2TEL Tangerang Selatan-Kembali Bedah Rumah Tebarkan Manfaat dan Berkah

(Penulis : Suradi-P2TEL Tangerang Selatan)

Bedah Rumah Pensiunan Telkom.

Masih terdapat beberapa Pensiunan Telkom yang mempunyai rumah yang membutuhkan atensi dan kepedulian kita. Bantuan Bedah Rumah untuk para Pensiunan Telkom dari beberapa sumber membutuhkan kesabaran baik dari proses maupun hasilnya.

Oleh karena itu ada secercah harapan bersama untuk turut membantu Bedah Rumah pensiunan Telkom mulai dari segi kesehatan hingga segi kenyamanan untuk menjadi tempat hunian.

Oleh karena itu P2TEL Tangerang Selatan kembali tetap dan terus berkarya mewujudkan anggota yang sehat dan sejahtera.

Perjuangan  panjang hasilnyapun datang.

P2TEL Tangsel telah mengajukan proposal dan mendapat persetujuan usulan program Bedah Rumah Diah Irianti / NIK 551650 yang beralamat di Jl. Prof DR Hamka No 24 RT 02/RW 03, Larangan Utara, Larangan, Tangerang P2TEL Tangerang Selatan.

Meski berproses sekitar 3 tahun namun dengan penuh kesabaran dan berdoa akhinya pada  Senin, tanggal 13 Mei  2024 merupakan hari yang menjadi saksi sejarah.

Karena pada tanggal ini dilakukan peresmian Bedah Rumah  tersebut  langsung di lokasi rumah yang menjadi objek program Bedah Rumah  dengan suasana persaudaraan, kebersamaan dan saling peduli di rumah Ibu Diah.

Kebahagiaan terlihat dan terpancar di wajah Ibu Diah yang  tetap semangat berusaha, bertahan hidup di lingkungan yang penuh dengan kesederhanaan dan berdoa.

Kerja kolaboratif wujudkan rumah layak huni.

Rangkaian pelaksanaan program Bedah Rumah ini hasil kerjasama dan kerja kolaboratif antara P2TEL Tangerang Selatan dengan PP P2TEL. Pelaksanaan Bedah Rumah ini sebagai bukti bersama berkarya untuk mewujudkan anggota yang sehat dan sejahtera terutama bagi anggota yang lebih membutuhkan.

Saling peduli hidup makin berarti.

KPC P2TEL Tangsel Selatan A. Yuri Gartina mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih kepada para pihak yang telah mendukung dan membantu serta turut berkontribusi mulai dari mengusulkan program bedah rumah ini hingga akhirnya mendapat persetujuan oleh PP P2TEL.

Kemudian dilanjutkan prosesi pekerjaan fisik hingga selesai mulai 20 April 2024 sampai dengan  4 Mei 2024 (15 hari) dari target 6 Mei 2024 atau lebih cepat 2 hari selesainya.

Pelaksanaan program Bedah Rumah ini membutuhkan total pengeluaran dana sebesar Rp. 24.250.000,-. Pekerjaan ini meliputi pemasangan plafon rumah, penggantian talang air, penggantian kusen dan jendela 2 pintu, penggantian 2 pintu kamar, pasang 2 titik lampu, pemasangan kloset duduk dan pembersihan kamar mandim pengecatan plafon dan tembok.

Terus berusaha dan berdoa.

Sementara itu, Wursanto selaku Komsat 6 P2TEL Tangsel mengungkapkan rasa syukur atas disetujuinya dan direalisasikannya program Bedah Rumah ini.

Program Bedah Rumah ini sangat bagus dan bermanfaat bagi anggota yang membutuhkan. Hal ini dilihat dan dirasakan secara langsung terutama ketika melakukan survey ke lapangan ada keluhan anggota, ada kegelisahan yang berkepanjangan dan ketidaknyamanan menghuni rumahnya.

Namun kondisi sesudahnya ketika telah dilakukan Bedah Rumah maka selain secara fisik kondisi rumah semakin lebih baik juga penghuni merasa senang, tidak gelisah, nyaman dan tenang tinggal di rumahnya.

Harapannya P2TEL tetap dan terus menghidupkan atau melanjutkan program Bedah Rumah ini untuk anggota-anggota lainnya yang membutuhkannya.

Ungkapan rasa syukur dan terimakasih dari rasa takut menjadi senang.

Kesempatan mengungkapkan isi hati atau testimoni dipersilahkan juga kepada  ibu Diah  dengan rasa syukur kepada Allah  dan ucapan terimakasih kepada para pihak telah memberikan atensi, peduli dan kontribusi dalam acara Bedah Rumah ini antara lain : KPC P2TEL Tangsel, para Pengurus P2TEL Tangsel dan Komsat 6 (Wursanto) yang senantiasa berusaha dan  sabar menunggu berhari-hari ketika sedang dalam proses pengerjaan Bedah Rumahnya.

Bu Diah dengan ucapan lisan yang terbata-bata menyampaikan bahwa kondisi rumah sebelumnya merasa takut ketika naik ke lantai atas rumah apalagi saat dilanda banjir karena rusak dan berisiko kemudian dengan adanya pelaksanaan program Bedah Rumah ini menjadi senang dan tidak takut lagi untuk ke lantai atas rumah.

Teriring doa semoga menjadi amal jariyah bagi yang  turut membantu merealisasikan program Bedah Rumah ini dan Allah balas dengan keluasan rezeki dan keberkahan.

Ada setitik harapan bahwa program Bedah Rumah ini bisa dilanjutkan dengan anggota lainnya yang membutuhkan terutama yang telah lama mengajukan permohonan Bedah Rumah.

Di akhir testimoni bu Diah berusaha untuk tetap menjaga  hasil Bedah Rumah ini hingga Allah memanggilnya.

Penguatan keshalehan sosial yang berkelanjutan.

Kita berharap kegiatan yang bermuatan keshalehan sosial ini bisa terus berlanjut baik dengan program yang sama maupun program lainnya yang menyentuh lebih banyak lagi anggota P2TEL yang lebih membutuhkan.

Teriring doa semoga langkah-langkah kecil ini ada secercah cahaya menaburkan manfaat bagi saudara kita yang lebih membutuhkan dan bernilai ibadah untuk penguatan keshalehan spiritual dan keshalehan sosial.

Ada pesan moral berupa pantun :

Bila tuan ke Tangerang Selatan, jangan lupa singgah ke Taman Kota.

Mari kita jaga kebersamaan,  tetap dan terus berkarya untuk anggota.

(Penulis : Suradi-P2TEL Tangerang Selatan)-FR *

P2TEL Tangerang Selatan-Kembali Bedah Rumah Tebarkan Manfaat dan Berkah

Tulisan Lainnya :

Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close