Info Daerah n OpiniInfo PusatTELKOMGrup dan SEKAR

Gobar Gontai-Ajang Silaturahmi Sambil Bersepeda

Gobar Gontai alias gowes bareng dan gowes santai, adalah event bersepeda rutin bulanan yang paling ditunggu-tunggu oleh para anggota Telkom Cycling Community (TCC) Indonesia.

Event besepeda bersama ini menjadi sangat menarik dan ditunggu-tunggu karena menjadi ajang silaturahmi bagi para anggota TCC setelah sebulan bersepeda secara mandiri ataupun bersepeda bersama komunitas lain,

Maka pada event Gobar Gontai  ini para anggota TCC Kembali berkumpul bersama dan bersepeda bersama serta bergembira bersama sesuai motto TCC yaitu fit, fresh dan fun.

Sesuai calendar of events 2025, Gobar Gontai dilaksanakan secara rutin setiap bulan sekali dengan mengambil tema dan rute gowes yang berbeda-beda.

Pada bulan Januari ini Gobar Gontai dilaksanakan pada hari Sabtu 18 Januari 2025 dengan tema Summarecon Loop, dengan rute bersepeda di kawasan perumahan Summarecon Bandung yang diikuti lebih dari 100 orang anggota TCC.

Sedemikian menariknya event Gobar Gontai ini sehingga Bapak Shaldi Yusuf, VP Internal Audit Telkom Akses menyempatkan naik kereta cepat Whoosh dari Jakarta ke Bandung hanya untuk ikut bergabung bersepeda bersama.

Tak ketinggalan juga Bapak I Nyoman G. Wiryanata yang pernah menjabat sebagai Direktur Network & Business Solution serta Direktur Konsumer PT Telkom juga turut hadir gowes bersama didampingi ibu.

Telkom Cycling Community (TCC) Indonesia, adalah komunitas penggemar bersepeda yang beranggotakan keluarga besar Telkom Group, baik karyawan, pensiunan maupun keluarganya.

Bagi para karyawan, komunitas TCC ini dapat menjadi saluran komunikasi non formal dalam membantu dalam penyelesaian pekerjaan yang seringkali sulit jika diselesaikan secara formal.

Sedangkan bagi para pensiunan komunitas ini dapat berfungsi sebgai ajang silaturahmi sekaligus ajang berbagi cerita, sharing, dan berbagi kebahagiaan.

Menyaksikan kegembiraan para peserta saat bersepeda maupun saat berkumpul semakin menambah kebahagiaan terutama bagi para pensiunan.

Ditemui di sela-sela bersepeda bersama, Susilo B. Utomo selaku Vice President TCC mengungkapkan sambal berseloroh, “Membuat para pensiunan semakin bergembira dan berbahagia itu mudah dan murah. Salah satau caranya dengan mengajak bersepeda bersama serta berfoto bersama.”

Jadi, bagi anda yang suka bersepeda, mari bergabung dengan TCC agar kita dapat mengisi masa pensiun kia dengan lebih aktif dan produktif serta tetap fit, fresh dan fun sesuai tagline TCC. (Susilo B. Utomo, VP TCC)-FR*

Catatan : Ada tambahan gambar dari OTe

Gobar Gontai-Ajang Silaturahmi Sambil Bersepeda

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close