YAKESTEL DAN OLAH RAGA

Lebih Sehat Tanpa Obat(4): “Manfaat Konsumsi Sayur dan Buah”

Seperti telah disampaikan pada artikel sebelumnya, sesudah acara Senam Reboan tanggal 17 Juli 2019, sahabat kita dari Yakes yaitu Ibu Qisthy Qurota Aini (yang hadir didampingi sahabatnya Ibu Agung Lestari). Berikut sharing melalui acara Health Talk nya :

 

Sayur dan buah sering dikaitkan dengan pola hidup sehat karena konsumsi buah dan sayur yang banyak menurunkan resiko terkena penyakit kronis. Asupan ini banyak mengandung nutrisi yang baik untuk kesehatan dan pemeliharaan tubuh seperti vitamin dan mineral. Selain itu, makanan ini secara alami rendah kandungan lemak dan kalori.

 

Konsumsi sayur dan buah akan bermanfaat jika dikonsumsi dalam jumlah dan pengolahan yang tepat. Menurut Kemenkes RI (2017), anjuran konsumsi buah adalah 2-3 porsi per hari dan sayur 3-4 porsi. Berikut manfaat konsumsi buah dan sayur yang cukup bagi kesehatan:

 

  • Sayur dan buah merupakan sumber nutrisi penting bagi kesehatan seperti serat, kalium, asam folat, vitamin A, dan vitamin C.
  • Asupan kalium yang baik dapat membantu pemeliharaan tekanan darah yang sehat. Sayur sumber kalium adalah daun singkong, tomat, bayam, sawi, sedangkan buah yang tinggi kaliumya itu pisang, alpukat, kurma.

 

  • Serat pangan yang dapat membantu menurunkan level kolesterol darah danmenurunkan resiko terkena penyakit jantung. Serat berperan dalam fungsi pencernaan yang baik karena membantu mengurangi konstipasi dan diverticulosis. Makanan yang mengandung serat seperti sayur dan buah dapat membantu mempertahankan rasa kenyang yang lebih lama.

 

  • Asam folat yang dapat membantu pembentukan sel darah merah, banyak ditemukan pada brokoli, sayuran berdaun hijau, jeruk, kacang2an, alpukat.
  • Vitamin A membantu mempertahankan kesehatan mata dan melindungi dari infeksi. Sumber vitamin A yaitu wortel, kacang merah, bayam, brokoli, paprika.

 

  • Vitamin C dapat membantu menyembuhkan luka pada kulit dan menjaga gusi tetap sehat. Vitamin C juga membantu penyerapan zat besi pada pencernaan.
  • Konsumsi sayur dan buah yang banyak dapat membantu menurunkan resiko terkena penyakit jantung dan stroke dengan tingginya asupan serat, kalium, dan vitamin lainnya.

 

  • Konsumsi sayur dan buah dapat melindungi tubuh dari penyakit kanker karena banyaknya vitamin dan zat bio aktif antioksidan yang dikonsumsi.

 

  • Konsumsi serat yang cukup juga dapat menurunkan resiko terkena penyakt Diabetes Melitus tipe 2 serta obseitas karena serat baik untuk control gula darah dan memberikan efek kenyang yang lebih lama serta secara alami kandungan kalorinya rendah.

 

  • Konsumsi sayur dan buah yang tinggi kalium juga membantu mencegah terbentuknya batu ginjal serta pengeroposan tulang.

 

  • Konsumsi sayur dan buah yang memiliki kalori rendah dibandingkan dengan konsumsi makanan olahan lainnya yang tinggi kalori dapat membantu menurunkan asupan kalori. (Bahan dari : Qisthy Qurota Aini; Yakes Telkom)-FatchurR/490xxx

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close