Opini tentang Sosialisasi
Menyimak dan membaca sosialisasi bagi pensiunan penerima MP ttg kajian permintaan pembayaran MP sekaligus yang dilaksanakan di Pekanbaru olh tim dari P2Tel/DPEN Telkom tgl 18 Okt 2012 yl, saya menanggapi sbb:
1) Dari daftar Kisaran Faktor MPS berdasarkan Tabel Aktuaria menunjukan bahwa pensiunanan berusia lebih muda faktor perkaliannya lebih besar dari pensiunan yang lebih tua. Sebagai contoh yang usia 60th faktor kalinya 110.4, sedangkan yang usia 75th faktor kalinya 86.4. Faktor itu dikalikan jumlah MP yang diterima setiap bulan dikalikan 12.
2) Sama diketahui bahwa pensiunan yang lebih muda pada umumnya penerima MP sesudah
2002 berarti penerima MP gede (tiga juataan keatas), sedangkan pensiunan yang lebih tua adalah perima MP sebelum 2002 berarti penerima MP kecil (dibawah satu juta bahkan ada yang 300ratus ribuan).
3) Kesimpulan pendapat saya adalah:
a) Masih terdapat ketidak adilan diantara sesama penerima MP, sangat berlawanan dengan bunyi AD/ART P2Tel (Semboyan P2Tel adalah: Persaudaraan, Kebersamaan dan Saling melayani).
b) Apa yang diperjuangkan dan dituntut selama ini, baik oleh pensiunan yang merasa terabaikan maupun perjuangan atas nama organisasi besar P2Tel, ternyata sia-sia.
c) Mumpung masih dalam pengkajian Pertimbangan Pembayaran MPSekaligus mohon pada Bapak-bapak yang berkompetent dalam hal ini memperhatikan nasib para pensinan sebelum th 2002.
Inilah yang dapat saya simak dari Sosialisasi tsb. Kalau pemahaman saya keliru mohon. dimaafkan. Salam Persaudaraan, kebersamaan dan saling melayani. (Norman Mojoindo)-FR