Bedah rumah-2013 sd-2015

Bedah rumah di Tulung Agung 2015

penyerahan hasil bedah rumah bagi pensiunan yang kurang mampu (MP mereka Rp.450.000,-/bln ), telah selesai dan diserah-terimakan kepada yag bersangkutan pada hari Selasa tgl. 2 Juni 2015 bersamaan di 2 kota berbeda, Tulung Agung ( 2 rmh janda pensiunan ) dan Bondowoso ( 1 rmh janda pensiunan ).

Di Tulung Agung, dari PP diwakili oleh Ketua Tim BR & Sdr Haryanto, sedangkan di Bondowoso diwakili oleh Sdr Sugito & Sdr. Subroto. Di Tulung Agung acara serah terima dilaksanakan di aula Kandatel, hadir a.n. Ka.Kandatel TA, Pengurus PC.P2Tel lengkap, anggauta dan Komisariat dan setelah acara dilakukan peninjauan kelokasi rumah yg dibedah.

Satu rumah a.n Ibu Misri selesai demhan hasil layak huni dan sehat sedangkan yang a.n Ibu Meisinem saat kami tinjau baru selesai 75% karena lokasi sangat sulit dan jauh sehingga untuk mencari tukang mengalami kesulitan, diharapkan sebelum bulan Ramadhan selesai.

Saat peninjauan lokasi, kami mohon kpd Ka.Kandatel agar kiranya Kantor Pengurus Cabang P2Tel TA diberikan tempat yang tidak dicampurkan dengan operasional Dinas ( dengan perlengkapan ) untuk menghindari hal2 yang tidak baik dikemudian hari ( kehilangan material dll ), dan akhirnya Alhamdulillah, diberikan 1 ruangan ( 3×5 m ) tersendiri di dekat mushola& aula.

Ka.Kandatel TA ( Pak Wahyu Triyanto ), baru 1 bulan menjabat dilokasi dan putra daerah setempat.
Khusus untuk Laporan lanjutan tentang bedah rumah di Bondowoso akan disajikan menyusul. (Salam sehat, Kabid.Yan/Ket.Tim.BR.PP-Mustadjab Admodihardjo)-(IMS dan FR)

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close