Iptek dan Lingk. Hidup

Pertumbuhan 4G Indonesia nomor 2 di Asteng

Jakarta-Pertumbuhan layanan 4G yang pesat menjadikan Indonesia naik kelas di sektor komunikasi. Indonesia kini di posisi ke-2 di Asia Tenggara setelah Singapura. Hal itu disampaikan Menkominfo Rudiantara membuka acara seminar “Indonesia Naik Kelas” yang diselenggarakan KORAN SINDO dan SINDOnews di Grand Ballroom, HI Kempinski, Jakarta (7/11/16)

Dia tuturkan sektor komunikasi Indonesia sebelumnya no. 4 di bawah Singapura, Thailand dan Malaysia. Adanya petumbuhan layanan 4G kini no. 2 setelah Singapura. “Ini Fakta. Dapat dilihat dari  data perkembangan di Jakarta dan beberapa kota di Indonesia,” katanya.

Namun, lanjut dia, untuk wilayah timur perkembangannya belum setinggi di kota lain.  “Saudara kita di wilayah timur belum bisa. Ini terkait keterbatasan infrastruktur. Sehingga untuk bayar per paket (4G) lebih mahal,” katanya.

Menurut Menkominfo, ini jadi perhatian pemerintah. Pihaknya mencanangkan seluruh ibu kota dan kabupaten memiliki infrastruktur broadband. “Kita canangkan seluruh kota kabupaten harus punya broadband,” tandasnya. (wbs; Dani Mohamad Dahwilani; https://autotekno.sindonews.com/read/1153313/132/pertumbuhan-4g-di-indonesia-nomor-2-di-asia-tenggara-1478493625)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close