Kesehatan

Gampang kedinginan?-Waspadai Kondisi ini

(merdeka.com/sehat)-Tubuh terasa kedinginan setelah kehujanan itu wajar. Dokter Reza Fahlevi menjelaskan, kedinginan karena guyuran hujan pada dasarnya respons alami tubuh.

 

“Ketika kedinginan, tubuh melakukan vasokonstriksi mencegah suhu tubuh Anda terlalu dingin. Oleh karena itu, usahakan agar tubuh Anda tidak kehujanan, jelas Reza, dokter dari situs KlikDokter, (5/5/18). Vasokonstriksi itu penyempitan pembuluh darah.

 

Mengenakan payung dan baju tebal jadi solusi jika penyebab dingin itu hujan dan udara malam. Anda bisa meng-gerak2kan tubuh agar jadi lebih panas. Jika bukan karena kehujanan atau udara malam, apa penyebab tubuh terasa dingin? Dilansir Prevention, simak faktor2 penyebabnya di bawah ini:

 

Wanita lebih rentan

Kembali ke abad ke-19, dokter asal Jerman menganalisis lebih dari 25 ribu pria-wanita. Ia menetapkan suhu tubuh orang dewasa sehat 37°C. Asumsi itu dibawa sampai hari ini, meski studi tahun 1992 yang diterbitkan di The Journal of the American Medical Association (JAMA), menegaskan wanita bersuhu normal lebih tinggi dari pria.

 

1-Kurang Tidur

Ketika Anda dapat istirahat cukup, tubuh mudah mengatur fluktuasi suhu kulit. Lewat penelitian kecil (2012) yang diterbitkan di jurnal Sleep, peneliti menemukan satu malam kurang tidur menimbulkan kekacauan pada kontrol: tangan subjek mereka jadi lebih dingin secara signifikan, kaki mereka menjadi lebih panas.

 

2-Kekurangan Berat Badan

Studi yang diterapkan pada 2 ribu penduduk Basel, Swiss, menemukan kedinginan lebih sering terjadi secara signifikan pada subjek yang langsing dibanding subjek yang ber-indeks massa tubuh tinggi (BMI).

 

Beberapa ahli mengaitkan kecenderungan itu dengan sifat insulasi lemak tubuh, tapi tidak menceritakan keseluruhan ceritanya: memiliki BMI yang rendah (18,5 atau di bawahnya) juga dikaitkan sirkulasi yang buruk, atau ketidakmampuan jantung memompa pemanasan darah ke ekstremitas tubuh. Dari sinilah rasa dingin itu muncul.

 

3-Anemia

Menurut ahli dari Mayo Clinic, tangan dan kaki dingin itu gejala umum anemia / kekurangan sel darah merah. Anemia memberi sejumlah gambaran kondisi tubuh Anda, dari gangguan ringan sampai berat.

 

4-Gangguan Kelenjar Tiroid

Hormon yang diproduksi kelenjar tiroid berperan penting mengatur metabolisme tubuh. Tiroid yang terlalu aktif dan pasif, memengaruhi banyak hal seperti detak jantung, bagaimana Anda memproses lemak dan karbohidrat, bagaimana menghasilkan protein, dan bagaimana tubuh mengontrol suhunya.

 

Hipotiroid atau kondisi tiroid yang kurang aktif, dikaitkan peningkatan kepekaan terhadap dingin. Di AS misalnya, gangguan kesehatan ini terjadi padar 4,6% populasi usia 12 tahun dan yang lebih tua. Gejala tiroid lain kulit kasar, perubahan berat badan, dan perubahan suasana hati.

 

Tubuh dingin, selain disebabkan 5 faktor itu, bisa jadi penanda Anda mengalami dehidrasi, kerusakan saraf, hingga faktor2 lain. Jika tubuh dingin yang Anda rasakan mengganggu, ada baiknya Anda segera ke dokter. (Reporter Merdeka; Bahan dari :  https://www.merdeka.com/sehat/anda-gampang-kedinginan-waspadai-kondisi-ini.html)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close