Kabocha Sarikaya menu dessert yang manis dan meleleh di Mulut
(jabar.tribunnews.com)-BANDUNG; Ngomongin soal dessert, terbayang rasa manis dan lembutnya krim yang meleleh di lidah. Tak hanya rasa manis, dessert ada yang beraroma kuat dan bertekstur padat. Saat ini menu dessert dapat dengan mudah dijumpai di Indonesia.
Tempat2 makan banyak yang menyediakannya, termasuk di Kota Bandung. Sebagai kota yang dikenal dengan julukan “sejuta kuliner”, Bandung punya beragam sajian dessert terlumer yang patut dicicipi.
Sesuai namanya, dessert ini terdiri dari campuran buah sarikaya dan labu kabocha yang ditambahkan es krim kelapa sebagai pemanisnya. Pelengkapnya, ada potongan buah strawberry dan lembaran daun pandan yang wangi merekah. Saat Anda mencicipinya, buah srikaya dan labunya terasa lembut di mulut. Rasa manisnya seimbang.
Rasanya makin nikmat, ketika es krim kelapanya dibalurkan di atas dua potongan buah itu, mmmh… sensasi manis dominan dan kesegarannya terasa ketika dikunyah. Meski dingin, jangan kawatir gigi anda nyilu saat mengunyahnya. Sebab, tekstur es kelapanya tidak memiliki kristal es dan benar2 meleleh ketika diambil menggunakan sendok.
Dadang Suryana, Head Chef The PH, menuturkan, sajian Kabocha di sini terbuat dari bahan buah2an segar tanpa pemanis tambahan. “Semua bahannya alami dan segar, kadar gulanya diracik seimbang. Sehingga aman dikonsumsi semua kalangan,” jelas Dadang kepada Tribun Jabar, saat ditemui di HB Grill Garden, (24/9/18).
Kabocha Sarikaya ini menu dessert keluaran terbaru di HB Grill Garden. “Meski baru, dessert ini banyak difavoritkan oleh banyak pengunjung dan tamu hotel, terlebih lagi anak muda. Satu hari saja sudah dipesan 30 porsi,” ujar Dadang. Tentunya Kabocha Sarikaya ini cocok dijadikan pencuci mulut setelah menyantap makanan berat yang tersedia di HB Grill Garden.
“Untuk akhir yang manis, tentunya harus ada hidangan penutup, seperti halnya menu Kabocha Sarikaya yang begitu menggoda untuk disantap,” katanya. Bagi yang tertarik mencicipinya, satu porsi Kabocha Sarikaya dihargai Rp 35.000. Untuk jam operasionalnya, dan dibuka setiap hari pada pukul 12.00 WIB-23.00 WIB. Khusus akhir pekan dibuka lebih awal pukul 10.00 WIB.
(Laporan Wartawan Tribun Jabar, Fasko Dehotman; dan Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id; dengan judul Manis dan Meleleh di Mulut, Sajian Kabocha Sarikaya, Menu Dessert yang Patut Dicoba di Bandung, Penulis: Fasko dehotman; Editor: Ichsan; Bahan dari : Tribun Jabar dan http://jabar.tribunnews.com/2018/09/24/manis-dan-meleleh-di-mulut-sajian-kabocha-sarikaya-menu-dessert-yang-patut-dicoba-di-bandung)-FatchurR *