Tujuh tempat paling misterius di dunia(4/4)
(merdeka.com)-6-Piramida Agung Giza
Piramida ini dibangun dari sekitar 2.300.000 blok batu yang rata2 memiliki berat 2-30 ton. Piramida yang tidak memiliki hieroglif ini memiliki tiga ruang penguburan di dalamnya.
Ruangan pertama dibangun di bawah tanah, ruang ratu terletak lebih tinggi dan ruang raja berada di tempat tertinggi.
Khufu sebetulnya tidak bermaksud menggunakan ruang ratu untuk istri2nya. Menurut para ahli, dia sengaja membangun itu untuk menaruh patungnya sendiri. Sebelum disebut Piramida Agung Giza, situs ini dulunya dinamakan Langit Khufu.
7-Gobekli Tepe
Gobekli Tepe adalah situs Neolitik di tenggara Anatolia, Turki, timur laut kota Urfa. Ini termasuk batuan raksasa yang diukir 11.000 tahun lalu oleh peradaban yang belum mengenal alat logam atau tembikar. Gobekli Tepe memiliki ketinggian 15 meter, dan diameter 300 meter. Situs ini pertama dicatat dalam survei yang dilakukan Universitas Istanbul dan Universitas Chicago pada tahun 1964.
Di situs ini, batu-batu besar disusun melingkar yang rata-rata terdiri dari delapan pilar. Setiap pilar terdiri dari dua batu yang berbentuk T. Biasanya, enam pilar yang dihubungkan dengan dinding yang lebih pendek ditaruh di sekeliling lingkaran, sementara dua pilar sisanya ditaruh di tengah.
Pilar tertinggi menjulang setinggi 4,8 meter dan lingkaran terbesar memiliki diameter 19 meter. (Destryana; Bahan dari : https://www.merdeka.com/gaya/7-tempat-paling-misterius-di-dunia.html)-FatchurR * Tamat………..