Wisata dan Kuliner

Cara Seru Mengolah Avokad Jadi Sajian Nikmat

(m.merdeka.com)-DREAM; Avokad jadi buah andalan untuk yang butuh asupan protein tinggi. Kandungan lemak nabatinya padat, namun sehat. Tak heran kalau buah satu ini dijadikan menu diet.

 

Rasanya nikmat, gurih, dan mengenyangkan. Selama ini avokad diolah menjadi jus atau dihaluskan lalu dicampur gula atau sedikit bubuk kopi. Sebenarnya, ada banyak cara untuk mengolahnya. Tiga cara ini mungkin bisa menginspirasi Sahabat Dream untuk mengolah avokad.

 

Avocado Chocolate Mousse

Sajian ini menu pencuci mulut yang sehat. Campuran avokad dan cokelat leleh dengan sedikit madu. Cara membuatnya, siapkan satu avokad matang, setengah cangkir cokelat leleh, 2-3 sendok makan madu dan sejumput garam di mangkuk.

 

Haluskan semua bahan sampai halus. Jika ingin sedikit krim namun terasa lembut, Anda bisa mendapatkannya dengan memasukkan sedikit krim kocok segar ke dalam mousse cokelat.

 

Avokad Goreng

Kentang goreng lezat, tetapi tidak terlalu sehat. Tinggi lemak dan menyebabkan kolesterol tinggi dalam darah. Sebagai gantinya, buat saja avokad goreng. Cara membuatnya juga mudah. Potong avokad memanjang. Rendam irisan avokad dalam telur yang telah dikocok dan balur dengan tepung roti. Avokad pun siap digoreng.

 

Avokad Mayonaise

Buat mayonnaise sehat dengan avokad. Bisa jadi isian roti, saus atau campuran nasi hangat. Caranya, hancurkan 2-3 vokad matang dalam mangkuk. Masukkan irisan parsley dan sedikit garam. Saus avokad pun siap jadi taburan atau olesan keripik.

 

(Bahan dari : Reporter dream.co.id; NDTV dan https://m.merdeka.com/travel/3-cara-seru-mengolah-avokad-jadi-sajian-nikmat.html)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close