Selingan

7 Kolam Natural Paling Indah Di Dunia(2/4)

(m.merdeka.com)- 2-Queen Bath Hawaii

Keunikan Queen’s Bath yang ada di pulau Kaua’i, Hawaii begitu kentara. Berupa kolam renang yang terbentuk dari lubang runtuhan di tepi laut lepas.

 

Dikelilingi batuan lava beku layaknya spa tradisional mewah. Sumber airnya berasal dari ombak pasang yang terjebak di kolam.

 

Dilansir Hawaiian Style Organization, di kolam itu pula terbentuk ekosistem kecil berisi aneka jenis binatang laut, mulai dari ikan hias, bulu babi, dan sejenis angelfish yang disebut ikan hantu oleh warga setempat.

 

Sebenarnya kolam pertama yang disebut Queen’s Bath terletak di Kalapana. Begitu tempat tersebut hancur karena erupsi gunung berapi, lubang runtuhan di Kaua’i ini disebut Queen’s Bath.

 

Tetapi kolam ini memang dulunya biasa digunakan oleh para bangsawan untuk berendam dan melepas stres. Sekarang tak hanya kaum bangsawan, siapa pun bisa liburan romantis di sini.

 

3-Kaminoko Ike Jepang

Kaminoko Ike atau kolam anak dewa adalah sebuah danau mungil yang menjadi salah satu objek wisata andalan Hokkaido. Tempat indah ini berada di kawasan Kiyosato-cho, dekat Ura Mashu (Danau Mashu).

 

Luas danau ini hanya 220 meter, sementara kedalamannya tak lebih dari 5 meter. Namun airnya sangat jernih, sehingga batang pohon yang sudah mati di dasarnya bisa terlihat jelas.

 

Uniknya, suhu air Kaminoko Ike yang konstan sepanjang tahun, yaitu 8 derajat Celsius menjadikan batang pohon yang jatuh ke dasar tidak membusuk.

 

(mdh/tsr; Tantri Setyorini;   Bahan dari : https://m.merdeka.com/gaya/surga-di-muka-bumi-inilah-7-kolam-natural-paling-indah-di-dunia.html)-FatchurR * Bersambung……..

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close