Kesehatan

Mencegah Kerusakan Ginjal Dengan Cara Berikut Ini

 (1health.id)-Ginjal, organ tubuh penting yang bertugas menyaring racun dan kelebihan cairan dari dalam tubuh. Saat kerja ginjal terganggu, maka risiko menumpuknya racun yang masuk ke dalam tubuh pun meningkat. Maka Anda perlu bertindak untuk mencegah kerusakan ginjal.

 

Berikut ini kebiasaan yang bisa Anda terapkan untuk meningkatkan fungsi ginjal. Meskipun kebiasaan sehat ini belum tentu mengembalikan fungsi ginjal sepenuhnya, namun kebiasaan ini bisa memperlambat kerusakan ginjal yang lebih parah.

 

1-Minum air putih

Mengonsumsi air adalah cara yang bermanfaat untuk membantu menjaga kesehatan ginjal. Hanya saja Anda perlu memilih minuman yang tidak mengandung gula atau kafein yang berlebihan, sebab bisa memberikan beban tambahan pada ginjal.

 

Anda perlu mengonsumsi cairan sesuai anjuran dokter. Anda juga mungkin harus membatasi asupan cairan bila ginjal sudah tidak berfungsi dengan baik. Umumnya, orang dewasa perlu mengonsumsi cairan setidaknya delapan gelas setiap hari.

 

2-Batasi konsumsi natrium

Ginjal yang sudah tidak berfungsi normal tidak dapat ‘membersihkan’ kelebihan natrium dari dalam tubuh. Akibatnya, natrium ini akan tetap ada di dalam aliran darah dan menyebabkan retensi cairan yang bisa mengakibatkan pembengkakan atau odema.

 

Inilah sebabnya, penderita ginjal kronis, perlu membatasi asupan garam atau makanan bergaram yang mengandung natrium tinggi.

 

3-Batasi asupan Protein

Penderita gangguan ginjal kronis juga perlu membatasi asupan protein. Meskipun protein dibutuhkan tubuh untuk menjaga kesehatan secara umum, namun sisa metabolisme protein membuat ginjal bekerja lebih keras.

 

Ginjal yang mengalami kerusakan akan kesulitan dalam mengolah limbah protein. Itulah sebabnya, mereka perlu mendapatkan diet rendah protein.

 

4-Batasi konsumsi makanan yang mengandung Fosfor

Ginjal yang sudah rusak juga akan mengalami kesulitan dalam menghilangkan kelebihan fosfor di dalam darah. Kadar fosfor yang terlalu tinggi bisa menyebabkan tulang kehilangan kalsium dan berpotensi pada risiko terjadinya osteoporosis.

 

Beberapa makanan yang banyak mengandung fosfor dan sebaiknya dibatasi adalah yoghurt, susu, ikan, unggas, daging sapi, telur, dan kacang-kacangan.

 

5-Hindari Alkohol

Penderita ginjal harus menjauhkan diri dari alkkohol. Konsumsi alkohol bisa membuat kerusakan ginjal semakin parah.

(Article By Rianti Fajar; Bahan dari : https://www.1health.id/id/article/category/sehat-a-z/cegah-kerusakan-ginjal-dengan-cara-ini.html)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close