Info DAPEN TELKOM

Kickoff Bedah Rumah 26-02 2020

Seperti tahun-tahun sebelumnya, maka tahun 2020 ini, program bedah rumah kembali digulirkan. Progam bedah rumah, merupakan kerja bareng antara Dapen, Yakes, CDC Telkom dan P2tel.

 

Pada kesempatan kick off, Direktur kepesertaan Dapen, M. Sulthonul Arifin, menyatakan bahwa program bedah rumah untuk tahun ini tidak terbatas pada rumah rusak yg harus dibedah akan tetapi juga membantu pensiunan yang terkena musibah.

 

Sedangkan untuk target rumah yang harus dibedah, menurut Sulthon, minimal seperti target tahun lalu. Sebagai informasi, tahun 2019, rumah yg sudah dibedah 154 rumah.

 

Lebih jauh, Sulthon, menyatakan bahwa bantuan bedah rumah ini bisa membantu para penerima bedah rumah walau tidak bisa memenuhi keinginan seluruh peserta bedah rumah. ” Saya berharap, para peserta bedah rumah, bisa mensyukuri apa yang sudah diberikan oleh Telkom grup”, ujarnya.

Selain itu, Sulthon, menambahkan bahwa para peserta tidak membandingkan bantuan yang telah diberikan Telkom grup dengan bantuan yang diberikan oleh BUMN lain.

 

Kick off, dilakukan di gedung DapenTel, hari itu, tanggal 26 Februari 2020. Turut hadir pada acara kick off, tersebut, Djaka Sundan, Ketua umum P2Tel, beserta jajarannya dari Batom Bedah Rumah, serta perwakilan dari Yakes, dan juga CDC. (Kirimaan : Ganjar Nugraha  dan Mustadjab-PP P2Tel)-FR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close