Info Daerah n Opini

HBH Keluarga Besar P2Tel Solo tumbuhkan Soliditas dan Solidaritas sesama Anggota

Sala, Rabu (24/4/2024). Pengurus Cabang P2Tel Solo hari ini mengadakan acara halalbihalal di RM Taman Sari Jalan Adi Sucipto 168 Blulukan, Colomadu, Karanganyar Surakarta, Rabu (24/4/2024).

Acara yang dikemas round tabel dihadiri sekitar 300 peserta anggota P2Tel Solo beserta keluarganya dan tamu undangan kali ini mengambil tema, ‘Dengan Halalbihalal Kita Tumbuhkan Soliditas dan Solidaritas sesama Anggota P2Tel Solo.’

Sementara itu, urutan acara halalbihalal antara lain :

1.Pembukaan oleh MC Murniningsih.

2.Laporan Ketua Panitia oleh Ramadhon Baswaryanto.

3.Sambutan sambutan :

a.GM Telkom Solo diwakili Manager Infratel dan Ketua Sekar Telkom DPD Solo Nur Ahmad.

b.Ketua Pengurus Cabang P2Tel Solo Amin Nur Ahmadi.

4.Tilawatil Al Quran oleh Abdul Jalal Mualim dan Edy Suryanto.

5.Pembacaan Ikrar Halalbihalal oleh Sigit Wihartono dan Mahalia Umar Agil.

6.Tausiyah Halalbihalal (secara umum) oleh Ustadz Ir H Ki Seno Hadi Sumitro, MAg, CHt, Ci.

7.Bersalam salaman semua peserta.

8.Ramah tamah, pembagian door prize, makan siang bersama, hiburan.

8.Penutup.

Ketua pelaksana halalbihalal keluarga besar P2Tel Solo Ramadhon Barwaryanto dalam laporannya antara lain menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada semua panitia halalbihalal atas dedikasinya mulai persiapan awal hingga akhir, diharapkan panitia lebih bersemangat lagi dalam menjalankan perannya melayani seluruh anggota P2Tel Solo, tandasnya.

GM Witel Solo yang diwakili Manager Infratel juga Ketua Sekar Telkom DPD Solo Nur Ahmad menyampaikan salam dan ucapan terimakasih dari GM Witel Solo Nanang Setyo Utomo tidak bisa hadir ditengah keluarga besar P2Tel Solo disertai permohonan maaf karena berbarengan dengan kegiatan yang lain.

Sementara itu KPC P2Tel Solo Amin Nur Ahmadi dalam kesempatan ini mengingatkan bahwa setelah menjalankan ibadah puasa Ramadan salah satu maknanya adalah melatih tingkat sensitive kita untuk senantiasa menyadari keberadaan kita dengan berfikir dan bertindak amanah.

“Hal tersebut diimplementasikan dalam kehidupan melalui bagaimana kita mengapresiasi orang lain, saling menyayangi dan selalu melaksanakan amanah kepada sesama,” tutur Amin NA.

Amin menambahkan, semangat halalbihalal ini senantiasa akan dijaga dengan selalu bekerja dan berfikir amanah agar pengurus P2Tel Solo semakin baik dalam menjalankan perannya, tutupnya.

Dalam acara ini juga dimeriahkan oleh paduan suara STMJ (Sor Tower Musik Joss) dari pengurus P2Tel Solo, dan organ tunggal dengan menyanyikan beberapa lagu religi serta puluhan hadiah utama dan hiburan doorprize untuk dibawa pulang.

Alhamdulillah acara halalbihalal dimulai pukul 08.30 WIB hingga pukul 12.30 WIB berlangsung lancar diakhiri dengan foto bersama.

Anda bisa menonton video kegiatan halalbihalal dengan mengekliknya dibawah ini.

(Eko RS Solo mengabarkan) – FR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close