Bill Gates Sebut Ada Yang Lebih Parah Dari Covid-19
(autotekno.sindonews.com)-REDMOND Salah satu pendiri Microsoft, Bill Gates, memperingatkan, meski pandemi Covid-19 belum usai, ada isu yang lebih parah yakni krisis perubahaan iklim. Kini sulit fokus pada hal lain selain pandemik Covid-19, namun harus ada upaya cepat menangani perubahan iklim.
Kalau tidak, sulit bagi manusia menghindari bencana iklim. “Jika kalian ingin memahami jenis kerusakan yang akan ditimbulkan oleh perubahan iklim, lihat COVID-19 dan sebarkan rasa sakitnya dalam jangka waktu yang lebih panjang,” tulis Gates dalam unggahan blog dikutip dari CNET, (7/8/2020).
“Hilangnya kehidupan dan kesengsaraan ekonomi yang disebabkan pandemi ini setara dengan apa yang akan terjadi secara teratur jika kita tidak menghilangkan emisi karbon dunia,” lanjut tulisan tersebut.
Berdasarkan jumlah kematian COVID-19 saat ini, Gates mengatakan 14 per 100.000 orang meninggal karena virus Corona. Namun dalam 40 tahun, kenaikan suhu diperkirakan meningkatkan kematian global dengan angka sama. Bahkan lebih banyak yaitu 73 kematian per 100.000 orang pada tahun 2100.
“Pada 2060, perubahan iklim bisa sama mematikannya dengan COVID-19, dan pada 2100 bisa lima kali lebih mematikan,” kata Gates.
Kerusakan ekonomi akibat perubahan iklim setara dengan pandemik COVID-19 setiap dekade. Pandemik COVID-19 telah mengurangi gas rumah kaca tahun 2020 berkat lalu lintas mobil dan udara yang terhenti, tapi Gates menegaskan kemungkinan hanya mengurangi total 8% atau 47 miliar ton karbon.
Pengurangan kecil ini tidak berkelanjutan, karena adanya lockdown daripada solusi perubahan iklim. Inovasi yang melibatkan cara menghasilkan listrik, memproduksi produk, menumbuhkan makanan, menghangatkan dan mendinginkan bangunan, dan mengirimkan produk secara global dengan cara tanpa karbon diperlukan sebanyak tes perawatan dan vaksin COVID-19.
(iqb; Intan Rakhmayanti Dewi; Bahan dari : https://autotekno.sindonews.com/read/125768/124/bill-gates-sebut-ada-yang-lebih-parah-dari-bencana-covid-19-apa-itu-1596769713)-FatchurR *